SURABAYA - Jelang Kontestasi Pemilihan Wali Kota Surabaya (Pilwali) Surabaya, sejumlah nama nama mulai muncul ke permukaan. Sebagian besar nama nama ini kader partai yang sudah dikenal masyarakat Surabaya.
Ikhsan Rosidi, Peneliti Senior Surabaya Survey Center (SSC), mengatakan sejumlah tokoh akan maju sebagai Calon Wali Kota (Cawali) Surabaya 2024 jika incumbent Eri Cahyadi naik level ke Pemiliham Gubernur (Pilgub) Jatim.
“Saya melihat kader terbaik Partai dan ketua DPC partai di Surabaya akan maju dalam Pilwali Surabaya. Mereka pantas meramaikan bursa Pilwali Surabaya,” kata Ikhsan Rosidi, saat ditemui Sabtu (22/7/2023).
Ikhsan menjelaskan dari hasil survei SSC, nama Hadi Dediyansah, S.Pd, M.Hum, Wakil Ketua DPD Partai Gerindra paling banyak dipilih dengan 21,2 persen. Disusul Armuji, kader PDI Perjuangan yang saat ini menjabat Wakil Wali kota Surabaya.
Selain Cak Dedi dan Armuji, nama Cahyo Harjo Prakoso, Ketua DPC Partai Gerindra Surabaya; Lucy Kurniasari, Ketua DPC Partai Demokrat; Adi Sutarwijono, Ketua DPC PDI Perjuangan Surabaya dan Baktiono, Kader PDI Perjuangan juga turut meramaikan Kontestasi Pilwali Surabaya.
Ikhsan menambahkan, munculnya nama Hadi Dediyansah atau Cak Dedi ini tidaklah mengejutkan. Politisi yang juga anggota DPRD Jatim ini seringkali turun ke bawah menyerap aspirasi warga Surabaya. Bahkan, Cak Dedi terang terangan akan maju dalam kontestasi Pilwali Surabaya.
"Selain itu salah satu tingginya popularitas Cak Dedi ini tak lepas dari kedekatannya pada kalangan Nahdliyin dan Nasionalis. Jadi patut ditunggu kiprahnya di Pilwali 2024 mendatang," papar Ikhsan yang memprediksi Cak Dedi bersaing ketat dengam Armuji.
Ikhsan menambahkan pemenang pada Pemilihan Presiden (Pilpres) bulan februari 2024, akan menjadi penentu para calon kepala daerah yang akan bertarung baik dalam kontestan Pilgub, Pilwali dan Pilbup.
"Presiden terpilih mendatang akan mambawa multi efek bagi calon kepala daerah yang akan bertarung baik di Pilgub, Pilwali maupun Pilbup," tandasnya.
Untuk diketahui, Eri Cahyadi, Wali Kota Surabaya santer disebut naik level ke Pilgub Jatim, setelah dalam survei SSC yang dilakukan pada 20-30 Juni 2023 di 31 kecamatan se-Surabaya, berada di urutan ketiga kandidat Cagub Jatim dengan elektabilitas 18,4 persen. Bahkan Eri Cahyadi menyalip Emil Elestianto Dardak, Wakil Gubernur Jatim dengan 11,3 persen yang berada di posisi 4.
Sedangkan posisi pertama masih ditempati Khofifah Indar Parawansa, Gubernur Jatim dengan 36,3 persen, disusul Tri Rismaharini, Menteri Sosial dengan 19,8 persen.
Di bursa Cawagub, Eri Cahyadi berada di posisi kedua dengan elektabilitas 17,1 persen menempel Emil Elestianto Dardak yang berada di posisi teratas dengan 34,4 persen. Melihat tren elektabilitas, Eri disebut-sebut berpeluang besar maju di Pilgub Jatim 2024. (Ayul Andhim)
Editor : M Fakhrurrozi