BATU - DPC Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kota Batu, mulai kenalkan pasangan bakal Capres Anies Baswedan dan Cawapres Muhaimin Iskandar ke masyarakat. Pengenalan itu, dilakukan lewat kegiatan jalan sehat gembira yang digelar di halaman Plaza Batu, pada Minggu (01/10/23).
"Kegiatan ini merupakan salah satu cara kami dalam mengenalkan pasangan Amin (Anies-Amin) pada masyarakat. Untuk jalan sehat, kami telah mencetak 12 ribu kupon dengan hadiah utama dua tiket umrah," kata Ketua DPC PKB Kota Batu, M. Nurrohman disela-sela kegiatan.
Menurut Nurrohman, dukungan untuk pasangan calon Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar di Kota Batu sudah bermunculan di sejumlah titik. Pihaknya, terus melakukan sosialisasi secara masif baik di tubuh partai maupun sayap pendukung.
"Sosialisasi sendiri sudah kami lakukan sejak deklarasi kemarin, baik di sayap PKB maupun internal. Kemudian agenda ini juga menjadi wadah pengenalan," ungkapnya.
Baca Juga : Kader Partai Demokrat di Pasuruan Coret Wajah Anies Baswedan
Lebih lanjut, pria yang juga menjabat sebagai Wakil Ketua 1 DPRD Kota Batu itu menekankan bahwa sosialisasi ini dimaksudkan agar masyarakat memanfaatkan hak pilihnya sesuai dengan panggilan hati dan cerdas dalam memilih calon pemimpin.
"Kami berharap ketika masyarakat tahu tentang siapa saja yang diusung oleh PKB maka mereka bisa memberikan pertimbangan yang tepat dan rasional untuk memimpin masyarakat, termasuk siapa yang akan mewakili suara rakyat baik dari tingkat pusat maupun tingkat daerah. Dan yang perlu kami tekankan bahwa ini bukanlah masa kampanye, jadi kami tidak melakukan kampanye di momen seperti ini," imbuhnya.
Meski begitu, melihat antusias di masyarakat, Nurrohman mengaku optimistis pihaknya bisa meraup dukungan suara dari masyarakat Kota Batu.
Baca Juga : Pengamat Politik Prediksi Cak Imin Dongkrak Suara Anies di Jawa Timur
"Kami berusaha mengenalkan pada masyarakat melalui berbagai event. Harapannya bisa meraih suara maksimal nanti di Pileg dan Pilpres 2024 mendatang," tandasnya.(Rafli Firmansyah)
Editor : M Fakhrurrozi