SURABAYA - Kementerian BUMN mulai mengantisipasi kurangnya stok pangan nasional dampak fenomena El-Nino, dengan menggelar pasar murah. Hari ini, pasar murah digelar di Lapangan Tugu Pahlawan Surabaya, Minggu (13/3/2023).
Menteri BUMN, Erick Thohir mengatakan kegiatan pasar murah ini sesuai instruksi Presiden yang meminta agar waspada terhadap sentra-sentra pangan yang produksinya dapat berkurang. Termasuk menjaga stabilitas harga pangan, dimana salah satunya dengan menggelar pasar murah BUMN.
"Ini sesuai instruksi presiden, ada el nino diperkirakan ada kekeringan panjang. Sehingga harus waspada pada sentra produksi pangan yang bisa berkurang," ujar Erick Thohir sambil membagikan sembako ke masyarakat.
Erick Thohir menambahkan, stok beras harus cukup karena rakyat butuh pangan. Selain itu, Presiden juga meminta agar BUMN, pemerintah pusat maupun daerah memperbanyak kegiatan pasar murah bagi masyarakat. Hal ini diharapkan dapat meringankan beban masyarakat sekaligus menjaga keseimbangan pasar.
Baca Juga : Pasar Murah BUMN Disambut Antusias Warga Surabaya
"Pak Jokowi memastikan pemerintahan hadir melalui kegiatan pasar murah. Dengan pasar murah maka ketersediaan bahan pokok terjaga. BUMN juga melalui Bulog sudah membagikan beras 10 kg kemarin kepada yang kurang mampu. Sekarang dalam acara ini menyalurkan bahan pokok yang lebih murah," terang Erick.
Selain Menteri BUMN, turut hadir dalam kegiatan Pasar Murah ini antara lain Walikota Surabaya Eri Cahyadi, Direktur Utama Pupuk Indonesia Rahmad Pribadi, Direktur Utama Pelindo Arif Suhartono, dan Direktur Utama Petrokimia Gresik Dwi Satriyo Annurogo.
Pasar murah ini disambut antusias masyarakat. Masyarakat mengaku terbantu atas pasar murah ini karena bisa mendapatkan sembako dengan harga miring.
Baca Juga : Gubernur Khofifah Pimpin Apel Kesiapsiagaan Hadapi El Nino dan Banjir
Dalam operasi pasar murah BUMN ini, masyarakat menukar kupon seharga Rp 40 ribu yang tersedia sebanyak 3 ribu kupon. Kupon tersebut bisa ditukar dengan paket sembako berisi 5 kg beras, 1 kg gula, dan 1 liter minyak goreng yang setara dengan harga Rp 96,5 ribu.
"Terbantu sekali dengan sembako murah ini. Semoga bisa lebih sering digelar, biar kita bisa dapat murah terus," kata Sumarni, warga Krembangan Surabaya.
Sebelum digelar di Surabaya, Pasar Murah BUMN ini juga digelar di Malang dan kedepan Program Pasar Rakyat ini akan digelar di seluruh Kota dan Kabupaten.(Selvi Wang)
Editor : M Fakhrurrozi