Buah markisa tentu sudah tidak asing di telinga kita. Buah yang memiliki nama ilmiah Passiflora edulis ini merupakan salah satu buah tropis yang sangat populer di berbagai belahan dunia, termasuk Indonesia.
Namun, sebenarnya buah ini berasal dari Amerika Selatan, sebelum akhirnya dibudidayakan secara luas di daerah tropis dengan iklim hangat dan lembab.
Buah yang memiliki rasa asam manis ini populer tidak hanya karena kesegarannya, tetapi juga karena khasiatnya bagi kesehatan tubuh kita.
Buah markisa memiliki beragam jenis, antara lain markisa ungu, markisa kuning, markisa konyal, markisa erbis, markisa pisang, serta rambusa, yang juga dikenal sebagai markisa mini.
Baca Juga : Mengenal Mitos dan Fakta Buah Markisa: Benarkah Semua Jenisnya Memberikan Manfaat Sama?
Namun, apakah semua jenis markisa benar-benar memberikan manfaat yang sama? Dalam artikel ini, kita akan menyelami berbagai mitos dan fakta mengenai buah markisa, serta mengeksplorasi kandungan nutrisi dan manfaatnya untuk kesehatan.
Biji markisa berbahaya untuk dikonsumsi
Faktanya, biji buah markisa aman untuk dikonsumsi dan bahkan memiliki manfaat bagi tubuh kita, seperti meningkatkan metabolisme dan menjaga kesehatan kulit.
Baca Juga : Cara Mudah Menuju Gaya Hidup Sehat dan Produktif Tahun 2025
Buah markisa dapat menyebabkan kenaikan berat badan
Faktanya, buah ini kaya akan serat dan memiliki jumlah kalori yang rendah. Mengonsumsi markisa dapat membantu mengontrol berat badan serta memberikan efek kenyang lebih lama.
Buah markisa hanya untuk atasi masalah pencernaan
Baca Juga : Pilih Tas dengan Bijak, Jaga Kesehatan Punggungmu!
Faktanya, buah markisa memiliki beragam manfaat yang menyeluruh bagi tubuh kita, seperti membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh, menjaga kesehatan jantung, dan memiliki sifat antikanker berkat kandungan antioksidannya yang tinggi.
Kandungan ini dapat membantu melawan radikal bebas dalam tubuh yang berpotensi memicu kanker.
Semua jenis markisa memberi manfaat yang sama
Baca Juga : Bosan dengan Badan Lelah? Coba 4 Tips Ampuh Tingkatkan Energi Harian
Faktanya, setiap varietas markisa memiliki perbedaan rasa dan kandungan nutrisi. Oleh karena itu, dapat disimpulkan bahwa berbagai jenis markisa memberikan manfaat yang berbeda bagi tubuh kita.
Dengan memahami mitos dan fakta mengenai buah markisa serta khasiatnya bagi tubuh, kita tidak perlu ragu lagi untuk memasukkan markisa ke dalam daftar menu buah harian.
Perlu diingat bahwa kita harus pandai memilih buah yang segar dan mengonsumsinya dengan cara yang benar agar manfaatnya dapat dirasakan secara maksimal.
Editor : Khasan Rochmad