JAKARTA - Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Muhammad Tito Karnavian resmi melantik Sekdaprov Jatim Adhy Karyono menjadi Penjabat (PJ) Gubernur Jatim, pelantikan dipimpin langsung Mendagri Tito di kantor Kementerian Dalam Negeri di Jakarta.
Pelantikan disaksikan oleh mantan Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa, mantan Wagub Jatim Emil Elestianto Dardak dan istri Arumi Bachsin, serta sederet Kepala Dinas di lingkungan Pemprov Jatim.
Pelantikan ditandai dengan pembacaan Surat Keputusan (SK) Presiden yang dibacakan dan diikuti secara lantang pernyataan kesediaan Adhy sebagai Pj Gubernur Jatim.
Dalam pelantikan, Tito menyampaikan mengangkat saudara Adhy Karyono sebagai Penjabat Gubernur Jawa Timur. Paling lama 1 tahun.
Baca Juga : Upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila di Kota Blitar Dipimpin PLT Gubernur Jatim
Tito juga menyampaikan keyakinannya jika Adhy Karyono mampu dan memiliki kualifikasi menjadi orang nomor satu di Jatim dan percaya dirinya Adhy dapat mengemban tugas.
Nama Adhy Karyono memang masuk dalam tiga daftar nama yang diusulkan DPRD Jatim kepada Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri). Selain Adhy, ada Kepala Lembaga Administrasi Negara Adi Suryanto dan Irjen Kemendagri Komjen Pol Tomsi Tohir. Namun Kepala LAN Adi Suryanto meninggal dunia pada 15 Desember 2023 lalu. (Dewi Imroatin)
Baca Juga : Mbak Wali Dampingi Wagub Jawa Timur Saksikan Proliga Final Four 2025 di GOR Jayabaya Kediri
Baca Juga : Emil Dardak Ungkap Bank Jatim Langsung Lakukan Pembenahan Internal Pasca Kredit Fiktif Rp569 Miliar
Editor : Ferry Maulina




















