MOJOKERTO - Pasangan calon bupati dan wakil bupati Mojokerto, Muhammad Al Barra-Muhammad Rizal Octavian menggelar kampanye Akbar di lapangan Desa Lebaksono, Kecamatan Pungging, Kabupaten Mojokerto. Minggu (17/11/2024).
Kampanye akbar pasangan berakronim Mubarok ini dihadiri Calon Gubernur nomor urut 02 Khofifah Indar Parawansa. Kampanye berlangsung meriah dengan dihadiri puluhan ribu masyarakat dari berbagai wilayah di Kabupaten Mojokerto.
Dalam orasinya, Calon Bupati Mojokerto, Muhammad Al Barra mengajak masyarakat untuk datang ke TPS pada tanggal 27 November 2024 dan mencoblos No 02 paslon Mubarok.
“Mari pada tanggal 27 November 2024 semua berbondong-bondong untuk coblos Mubarok nomor 2 untuk perubahan Kabupaten Mojokerto yang lebih baik,” kata Gus Barra.
Baca Juga : Lautan Manusia Padati Kampanye Gus Barra-Rizal Bersama Khofifah di Pungging Mojokerto
Melihat antusiasme masyarakat, calon Bupati Mojokerto yang akrab disapa Gus Barra ini optimis meraih kemenangan di Pilkada kabupaten Mojokerto.
"Maka ajak, Saudara, kakak, adik, suami, istri, tetangga, teman dan sahabat untuk mencoblos Paslon 02 MUBAROK, Marik kita menangkan di semua TPS di kabupaten Mojokerto" lanjut Gus Barra
Sementara itu, Khofifah Indar Parawangsa, calon Gubernur Jawa Timur, dalam kesempatan itu juga mengajak semua yang hadir untuk mencoblos Nomor 02 di Pilgub dan Pilbup tahun 2024.
Baca Juga : Emil Dardak Sampaikan Pesan Menyejukkan saat Kampanye Akbar di Jember
"Presidennya yang jadi No 02, jadi Gubernur dan Bupati Mojokerto juga harus No 02 Gus Barra" ujar Khofifah.
Lebih lanjut dikatakan,Calon Gubernur Jatim, Khofifah Indar Parawansa menerangkan, kampanye Akbar ini dilakukan seiring dengan berbagai ikhtiar untuk kemenangan Khofifah-Emil di Jawa Timur dan kemenangan Gus Barra-Rizal di Kabupaten Mojokerto.
Baca Juga : KPU Jatim Tegaskan Kampanye Akbar Setiap Paslon di Pilgub Jatim Hanya Dua Kali
“Semua kita maksimalkan. Semoga kerja keras ini selaras dengan kemenangan Pilgub Khofifah-Emil dan kemenangan Pilbup Gus Barra-Rizal sebagai bupati dan wakil bupati Mojokerto periode 2025-2030,” ungkap Khofifah.
Selain di hadiri calon Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawangsa, tampak hadir, KH Asep Syaifudin Chalim bersama Bu Nyai, Dr Achmady bersama istri dan juga Ketua Partai pengusung serta dimeriahkan oleh Sodiq New Monata, Jihan Audy, Anisa Rahmah, Om Mubarok, dan Grup Sholawat An Nabawi. (*)
Editor : M Fakhrurrozi