SURABAYA - Presiden Republik Indonesia Joko Widodo hingga presiden FIFA, Gianni Infantino disebut akan menghadiri pembukaan Piala Dunia U-17 2023 yang akan digelar di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya pada 10 November mendatang.
Hal itu dikonfirmasi Ketua Umum PSSI, Erick Thohir saat memantau kesiapan Stadion Gelora Bung Tomo sebagai salah satu venue Piala Dunia U-17 2023.
Bahkan, Gianni Infantino dijadwalkan sudah berada di Indonesia dua hari sebelum opening ceremony. Karena itu, Erick Thohir mengajak masyarakat untuk ikut mensukseskan gelaran Piala Dunia U-17 2023.
"Nanti tanggal 9 (November) akan datang ke sini, beliau punya komitmen akan datang pada saat pembukaan dan penutupan," ungkap Erick Thohir, Minggu (29/10/2023).
Baca Juga : Dihadiri Jokowi dan Presiden FIFA, Piala Dunia U-17 2023 Resmi Dibuka
"Ayo kita tunjukkan Indonesia bisa sukses jadi tuan rumah," ajak mantan presiden klub Inter Milan tersebut.
Sementara Menpora Dito Ariotedjo optimistis pembukaan piala dunia u-17 2023 di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya, akan berlangsung meriah. Bahkan ia yakin bakal menjadi yang terbaik.
"Kita bisa yakin dan jamin, apalagi di bawah Chief Erick Thohir semuanya detail dan perfeksionis," jelas Dito.
Sebagai tambahan informasi, selain menjadi venue pembukaan Piala Dunia U-17 2023, Stadion GBT juga akan menjadi home base Timnas Indonesia U-17 pada babak penyisihan grup.
Garuda Muda menghuni grup A bersama Panama, Maroko dan Ekuador. Seluruh pertandingan akan berlangsung di stadion milik Pemkot Surabaya itu.(top)
Editor : A.M Azany