GRESIK - Tim Voli Putri Surabaya Bank Jatim meraih kemenangan dramatis dalam pertandingan pertama babak Final Four LIVOLI Divisi Utama 2024 sektor putri, Kamis (15/11/2024) malam.
Setelah melalui pertandingan yang sengit selama lima set, Surabaya Bank Jatim berhasil mengalahkan Jakarta TNI AU dengan skor 3-2 di GOR Tri Dharma Gresik.
Pertandingan Tim Voli Putri Surabaya Bank Jatim melawan Jakarta TNI AU berlangsung seru. Di set pertama, Jakarta TNI AU berhasil mengalahkan Surabaya Bank Jatim dengan skor 26-24.
Namun tim Surabaya Bank Jatim tidak tinggal diam, dipimpin oleh Maya Kurnia Indri dan rekan-rekannya, tim putri Surabaya Bank Jatim mampu membalikkan keadaan dengan merebut set kedua dan ketiga dengan skor 25-17 dan 25-20.
Namun, ketegangan semakin meningkat saat Jakarta TNI AU berhasil menyamakan kedudukan setelah memenangkan set keempat dengan skor 25-18, memaksa pertandingan berlanjut ke set kelima sebagai penentuan.
Di set penentuan, kedua tim menunjukkan persaingan yang lebih ketat, ketegangan memuncak saat skor berhasil imbang menjadi 18-18.
Namun, tim Surabaya Bank Jatim mampu menunjukkan ketangguhan dan permainan solid, dengan Maya Kurnia Indri yang kembali tampil cemerlang, membawa timnya meraih kemenangan 20-18 di set kelima.
Dengan hasil ini, Surabaya Bank Jatim menunjukkan ketangguhannya dalam mengalahkan Jakarta TNI AU dengan skor 3-2, dan meraih kemenangan yang sangat dramatis di babak Final Four LIVOLI Divisi Utama.
Kemenangan ini menjadi bukti semangat juang tinggi dari tim voli putri Surabaya Bank Jatim, meskipun melalui banyak tekanan. Kini, mereka menatap laga berikutnya dengan penuh optimisme untuk meraih gelar juara.(Muhammad Amin/Selvina Apriyanti)
Editor : M Fakhrurrozi