PROBOLINGGO - Sebuah warung nasi di Kelurahan Triwung Lor, Kecamatan Kademangan, Kota Probolinggo, ludes terbakar pada Sabtu, 15 Maret 2025, siang. Kebakaran ini dipicu oleh seorang cucu yang bermain korek api di dekat jeriken berisi pertalite. Api langsung membesar setelah menyambar bahan bakar tersebut.
Besarnya kobaran api membuat warga dan pengguna jalan di sekitar Jalan Raya Bromo panik. Beberapa warga mencoba memadamkan api dengan peralatan seadanya. Namun api terus membesar hingga turut menghanguskan sebuah bengkel radiator dan gerobak penjual gorengan.
Buradin, pemilik warung, mengakui kebakaran terjadi karena cucunya bermain korek api di dekat jeriken pertalite tersebut dan lepas dari pengawasan.
"Cucu saya bermain korek api, akhirnya membakar semuanya. Api membesar, saya langsung fokus menyelamatkan cucu dari kobaran api," tambahnya.
Saat berusaha menyelamatkan harta benda di dalam warung, Buradin tersambar api dan mengalami luka bakar di hidung serta tangannya.
"Hidung dan tangan saya terbakar. Semua ludes, termasuk uang Rp3 juta yang ada di dalam warung," keluhnya sambil menahan rasa sakit.
Dalam insiden ini, tiga unit mobil pemadam kebakaran dari Pemkot dan Pemkab Probolinggo dikerahkan. Berkat upaya petugas, api berhasil dipadamkan dalam waktu kurang dari satu jam.
"Tidak ada kesulitan dalam pemadaman. Tiga unit damkar kami terjunkan untuk mengendalikan api," kata Sukirno, Petugas Tindak Internal Regu 4 Damkar Kota Probolinggo.*
Editor : A. Ramadhan