SIDOARJO - Penyakit pancaroba atau pergantian musim cukup sering terjadi di negara tropis seperti Indonesia. Pada musim ini, cuaca yang lembab dan panas cocok bagi berkembangnya bakteri dan virus, sehingga mudah terjadi infeksi dan akhirnya membuat tubuh jatuh sakit.
Karena itu penting untuk memberikan edukasi kepada masyarakat mengenai pentingnya pola hidup sehat demi menjaga kondisi kesehatan di tengah musim pancaroba.
Edukasi tersebut bisa dilakukan sembari menggelar kegiatan sosial kemasyarakatan. Salah satunya kegiatan pengobatan gratis dan cek kesehatan. Seperti yang dilakukan di Desa Wage, Kecamatan Taman, Sidoarjo Sabtu 9 Desember 2023.
Dalam kegiatan ini 2 orang dokter dan 6 perawat siap memberikan pelayanan kesehatan gratis kepada masyarakat. Para dokter yang hadir memberikan konsultasi medis, saran, dan pengobatan sesuai dengan kebutuhan masing-masing pasien. Selain itu, para perawat akan membantu dalam pemeriksaan kesehatan dan memberikan informasi tentang upaya menjaga kesehatan.
Baca Juga : Pentingnya Edukasi Kesehatan di Tengah Musim Pancaroba
Melalui acara yang diinisiatif Hj. Fitrotin Hasanah, putri ke-4 dari pendiri Yayasan Pendidikan dan Sosial Maarif (YPM) Taman Sepanjang ini diharapkan bisa turut memberikan edukasi kepada masyarakat Sidoarjo tentang pentingnya pola hidup sehat di tengah musim pancaroba. "Kami berharap kegiatan ini dapat memberikan manfaat nyata bagi masyarakat. Dengan adanya pelayanan kesehatan gratis dan cek kesehatan, diharapkan masyarakat dapat lebih sadar terhadap kondisi kesehatan mereka dan lebih proaktif dalam menjaga kesehatan," ujar politisi yang merupakan salah satu caleg dari PPP dengan Dapil 5 ini.
Tidak hanya sekedar pengobatan serta konsultasi medis secara gratis, edukasi kesehatan kepada masyarakat juga dilakukan melalui kegiatan sosial lainnya, termasuk merangkul semua pihak untuk turut serta dalam kegiatan sosialisasim kesehatan, baik sebagai peserta maupun sebagai relawan yang ingin berkontribusi dalam memberikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat. (Usrox Indra)
Editor : Alfian Noor R