SURABAYA - Perusahaan yang bergerak dibidang kecantikan Belia Cosmetic kini telah berkembang dari e-commerce menjadi ekosistem perawatan dan kecantikan dari online hingga offline berskala besar dan berkelanjutan. Sebagai FMCG terbesar di Shopee Indonesia, Belia Cosmetic terus berupaya lebih dekat dengan Belicious (sapaan untuk pelanggan setia Belia Cosmetic). Kini Belia Cosmetic memiliki lebih dari lima juta pengikut di Shopee Indonesia, memenangkan berbagai award seperti Shopee Super FMCG Seller Super 2020 & 2021, Shopee Top FMCG Seller Super 2020, Shopee Best Customer Experience Award 2018 dan J&T Express Best Seller Award 2018-2020.
Sesuai dengan slogannya “Belia Cosmetic Selalu Di Hati”, Belia Cosmetic selalu memberikan kenyamanan dalam berbelanja para Belicious. Toko perawatan dan kecantikan yang terkenal murah di Shopee ini terus up to date dengan tren yang berkembang saat ini. Tren live shopping yang sudah mulai sejak pandemi tak ketinggalan menjadi salah satu cara Belia Cosmetic sebagai upaya agar lebih dekat dengan Belicious. Tak tanggung-tanggung Belia Cosmetic melakukan sesi Live Shopping selama 24 Jam. Tentunya selama live shopping, Belicious bisa berinteraksi dengan para Host dan bisa bertanya, berkonsultasi atau sekedar meminta saran mengenai produk-produk di Belia Cosmetic. Belicious juga bisa mendapatkan promo-promo dan diskon menarik selama live shopping. Tidak hanya promo dan diskon yang diberikan selama live shopping, toko yang terkenal dengan packing warna merah muda-nya ini sering sekali mengadakan flash sale untuk produk-produk viral/favorit netizen saat ini. Hal ini tentu akan memberikan kenyamanan belanja Belicious.
Belia Cosmetic kini memiliki ribuan produk di Shopee mulai dari skincare, make up, body care, hair care hingga parfum semuanya original dan sudah ber-BPOM. Belia Cosmetic juga terus berkomitmen untuk memberikan harga termurah dan terus menghadirkan produk-produk terbaru dan tren masa kini, tak ayal kini di Belia Cosmetic sudah ada lebih dari 100 brand, baik lokal maupun non-lokal yang bisa Belicious pilih sesuai kebutuhan mereka. Belicious juga bisa memanfaatkan fitur promosi gratis biaya pengiriman baik pengiriman ekspedisi reguler atau instan untuk area Surabaya. Tidak hanya itu saja, Belia Cosmetic juga sering bagi-bagi hadiah untuk Belicious, mulai dari produk gratis/hampers, tiket nonton, voucher makan gratis, Top Spender berhadiah sepeda listrik sampai Iphone. Untuk mengetahui keseruan-keseruan di Belia Cosmetic, Belicious bisa memantau melalui media sosial Belia Cosmetic.
Belia Cosmetic mengamati adanya peningkatan pengunjung yang signifikan dari tahun ke tahun dimana hal ini didorong dengan meningkatnya antusias masyarakat tentang perawatan dan kecantikan. Belia Cosmetic juga menyadari bahwa kehadiran toko fisik itu penting dalam hal produk perawatan dan kecantikan, pelanggan memerlukan wujud fisik untuk melihat dan memastikan produk yang dibeli sesuai dengan kebutuhan mereka.
Baca Juga : Pengalaman Belanja yang Nyaman dan Menarik Belia Cosmetic
“Kehadiran Belia di Shopee saja masih kurang, banyak masukan dari masyarakat agar Belia membuka toko offline, mereka ingin Belia hadir lebih dekat dan ingin merasakan belanja secara langsung, bisa mencoba tester produk yang ingin dibeli.” papar Adisti, Tim Media Sosial Belia Cosmetic.
Belia sendiri sebenarnya sudah memiliki offline store, toko pertama Belia Cosmetic berlokasi di Surabaya tepatnya di Jalan Dukuh Kupang. Namun, karena banyaknya antusias dari Belicious, Belia Cosmetic menambah pembukaan cabang toko kedua mereka yang beralamat di Jalan Barata Jaya. (*)
Editor : Iwan Iwe