BANGKALAN - Seorang pelaku pencurian motor (curanmor) di Tanjung Bumi, Bangkalan, Madura, nyaris tewas dibakar massa. Pelaku berinisial IB (22) warga Desa Tanjung Bumi ini sudah disiram bensin. Beruntung, pelaku berhasil diamankan Satreskrim Polres Bangkalan.
Aksi massa ini terjadi setelah pelaku IB kepergok mencuri motor milik pengasuh pondok pesantren. Ketika itu, pelaku sudah berusaha merusak kontak motor korban.
Setelah aksinya kepergok warga, pelaku IB langsung melarikan diri dengan cara melompati pagar pesantren. Namun, upaya pelaku untuk kabur akhirnya gagal. Warga berhasil menangkap dan menghajarnya hingga babak belur.
"Bahkan, ketika itu, ada warga yang sudah menyiram bensin ke tubuh tersangka. Beruntung anggota cepat ke lokasi dan meredam amarah warga," ujar AKP Bangkit Dananjaya, Kasat Reskrim Polres Bangkalan kepada portaljtv.com, Selasa (8/8/2023).
Baca Juga : Lomba Gerak Jalan di Bangkalan, Ricuh, Peserta Pukul Lurah Mlajah
Dalam pemeriksaan, pelaku IB ternyata sudah dua kali mencuri motor. Ia pernah mencuri motor di Kecamatan 10 Bangkalan.
Selain mengamankan tersangka, polisi juga mengamankan barang bukti kendaraan bermotor milik korban. Atas perbuatannya, tersangka terancam pasal 363 KUHP tentang tindak pidana pencurian dengan ancaman hukuman maksimal 9 tahun penjara. (Moch. Sahid)
Editor : M Fakhrurrozi