SURABAYA - Persebaya Surabaya berpotensi mendapat tambahan amunisi ketika berhadapan dengan Arema FC dalam lanjutan Super League 2025/2026 pada Sabtu (22/11/2025) mendatang.
Tambahan kekuatan tersebut menyusul perkembangan positif Koko Ari Araya yang menjalani pemulihan panjang usia cedera otot paha saat memperkuat Madura United musim lalu.
Pemain yang berposisi sebagai bek sayap tersebut mulai berlatih dengan tim di Lapangan C Gelora Bung Tomo, Sabtu (15/11/2025). Ia juga mengikuti berbagai materi latihan yang diberikan tim pelatih.
Dokter tim Persebaya, dr. Ahmad Ridhoi mengatakan bahwa perkembangan positif tersebut karena Koko Ari sangat intens dengan menjalani recovery bersama tim medis.
Baca Juga : Madura United Kesulitan Bongkar Pertahanan Arema FC
Koko juga dinilai punya keinginan kuat untuk kembali ke lapangan hijau.
“Respon tubuh dalam recovery sangat responsif, ini juga tidak lepas dari pendampingan tim fisioterapi yang sejak awal mendampingi Koko” ujar Ridhoi.
Namun, terkait peluang Koko Ari diturunkan lawan Arema FC, dr. Ridhoi menegaskan bahwa pihaknya akan memastikan bahwa kondisi bek 25 tahun tersebut benar-benar pulih.
“Fokus utama tetap memastikan Koko siap secara fisik,” tandas dr. Ahmad Ridhoi.
Editor : A.M Azany



















