Barcelona berhasil keluar sebagai juara Copa del Rey 2024/2025. Kesuksesan ini diperoleh setelah Barcelona menang 3-2 atas Real Madrid pada partai final di Estadio de la Cartuja, Minggu (27/4/2025).
Bertarung selama 120 menit, duel bertajuk El Clasico ini berlangsung dengan ketat. Barcelona dan Real Madrid sama-sama mempertontokan permainan yang sengit dengan intensitas tinggi.
Barcelona dan Real Madrid memulai pertandingan dengan ketat. Barcelona mampu unggul dahulu berkat gol Pedri pada menit ke-28. Setelah itu, permainan berjalan dengan tempo tinggi dan saling jual beli serangan.
Real Madrid yang tertinggal mencoba untuk menekan ke pertahanan Barcelona. Namun, mereka kesulitan menembus solidnya pertahanan. Barcelona menutup babak pertama dengan keunggulan 1-0 atas Real Madrid.
Baca Juga : Jadwal dan Link Live Streaming Barcelona vs Real Madrid di Final Copa del Rey
Pada babak kedua, Real Madrid bermain lebih ofensif. Kylian Mbappe mampu menyamakan skor pada menit ke-70. Tendangan bebasnya sukses menjebol gawang Barcelona.
Hanya berselang 7 menit, Real Madrid berbalik unggul usai Aurelien Tchouameni mencetak gol. Namun, Barcelona memaksa laga berlanjut ke extra time setelah gol dari Ferran Torres.
Pada babak tambahan waktu, kedua tim menunjukkan pertarungan ketat. Barcelona akhirnya mencetak gol kemenangan pada menit ke-118. Jules Kounde menjadi pahlawan berkat gol berkelasnya dari luar kotak penalti.
Baca Juga : Head to Head Barcelona vs Real Madrid di Final Copa Del Rey, Siapa Lebih Unggul?
Atas kemenangan ini, Barcelona sukses meraih gelar juara Copa del Rey untuk yang ke-32 kalinya. Juara pada musim ini mengukukuhkan status Barcelona sebagai pemilik trofi terbanyak di ajang Copa del Rey.
Editor : Khasan Rochmad