KEDIRI - Jelang melawan PSS Sleman dalam lanjutan kompetisi Liga 1, skuad Persik Kediri kehilangan dua pemain pilar di lini tengah. Yaitu Rohit Chand dan Ahmad Agung. Akibatnya tim pelatih Persik harus menata ulang komposisi tim Macan Putih di laga nanti.
Setelah menjalani jeda selama nyaris dua pekan, kompetisi Liga 1 musim 2023/24 akan kembali dilanjutkan dengan pertandingan di pekan 16. Persik Kediri akan melakoni laga tandang ke markas PSS Sleman hari sabtu tanggal 21 Oktober 2023.
Jelang pertandingan tersebut, pelatih Persik Marcelo Rospide harus kembali memutar otak, lantaran dua pemain pilarnya di lini tengah dipastikan absen akibat sanksi hukuman. Kedua pemain tersebut adalah Rohit Chand dan Ahmad Agung. Rohit Chand bakal absen akibat akumulasi kartu kuning, sementara Ahmad Agung menerima kartu merah di laga sebelumnya. Apesnya, kedua pemain sama-sama berposisi sebagai gelandang bertahan.
Akibatnya, jelang laga tandang menghadapi PSS Sleman , pelatih Persik Marcelo Rospide harus putar otak untuk menata kembali skuadnya. Pasalnya tiga pemain dipastikan akan absen dalam laga tersebut. Dengan absennya dua pilar tersebut, mau tak mau, Rospide harus merubah komposisi tim Macan Putih.
Baca Juga : Persik Kediri Adem-Ayem Jelang Bursa Transfer
“Demi perkuat pertahanan kami harus mencari pengganti Rohit Chand yang terkena akumulasi kartu kuning serta Ahmad Agung yang harus absen. Kami punya pemain pelapis seperti Arthur Irawan dan Ady Eko Jayanto yang bisa menjadi pilihan. Karena kondisi tersebut, saya harus merubah komposisi tim serta berlatih lebih keras lagi,” tutur pelatih asal Brasil tersebut setelah memimpin latihan Persik di stadion Brawijaya Kediri selasa (17/10/2023) sore.
Selain kedua pilar, Persik juga masih akan kehilangan straiker asal Brasil Jefinho yang hingga saat ini masih menjalani proses recovery dari cedera. Karena itu duet Flavio Silva dan M Khanafi masih akan jadi andalan di lini serang tim Macan Putih. (Beny Kurniawan)
Editor : Alfian Noor R