Aktris drakor The Glory Park Ji-Ah tutup usia, Senin (30/9) lalu. Pemeran ibu di drama yang dibintangi Song Hye Kyo itu menghembuskan napas terakhirnya di usia 52 tahun, setelah berjuang melawan penyakit infark serebral atau stroke infark.
Kematian aktris senior itu diumumkan langsung oleh Billions, agensi Park Ji-Ah. "Park Ji-Ah meninggal pada pukul 02.50 dini hari karena infark serebral," kata perwakilan Billions dalam sebuah pernyataan.
Billions juga menyampaikan duka cita yang mendalam kepada mendiang Park Ji-Ah. "Kami akan selalu mengingat semangat mendiang Park Ji-Ah, yang mencintai dunia akting hingga akhir hayatnya," tambahnya.
Jenazah Park Ji-Ah saat ini masih dikebumikan di Room 2 Asan Medical Center, Distrik Songpa, Seoul, Korea Selatan. Upacara pemakaman akan digelar pada 2 Oktober 2024, pukul 10.00 KST.
Park Ji-Ah debut sebagai aktris sejak 1997 dalam film Maria and the Inn dan Film-Making. Sejak itu aktingnya jadi perhatian, terutama ketika membintangi film Breath. Majalah Variety menyebut aktingnya luar biasa.
Park juga membintangi banyak film karya mendiang sutradara film Kim Ki-duk (1960-2020), termasuk The Coast Guard (2002), Spring, Summer, Fall, Winter... and Spring (2003), 3-Iron" (2004) dan "Dream" (2008).
Beberapa drama juga dibintangi Park Ji-Ah. Selain The Glory yang merupakan debutnya dengan Song Hye Kyo, juga The Doctor, The Good Wife dan Suspicious Partner, drama yang juga dibintangi Ji Chang Wook dan Nam Ji Hyun. *
Editor : Ami Haris