AC Milan sukses mengalahkan Lecce pada partai lanjutan pekan ke-21 Liga Italia 2025/2026. Mentas di San Siro, Senin (19/1/2026) dini hari WIB, AC Milan menang tipis dengan skor 1-0.
Niclas Fullkrug menjadi bintang kemenangan AC Milan. Berstatus pemain baru, pemain asal Jerman ini mencetak gol pertamanya untuk AC Milan untuk sekaligus memberikan tiga poin penting.
Kemenangan tersebut membawa AC Milan memperpendek jarak menjadi tiga poin dengan Inter Milan di puncak klasemen. AC Milan mengoleksi 46 poin, sedangkan Inter Milan mengumpulkan 49 poin.
Di tempat lain, pertarungan sengit tersaji ketika Bologna menjamu Fiorentina di Stadio Renato Dall'Ara. Meski bermain di kandang sendiri, Bologna justru harus menelan kekalahan dari Fiorentina.
Baca Juga : Jadwal Liga Italia Pekan Ini: Ada Bentrokan Inter Milan vs Udinese hingga Bologna Kontra Fiorentina
Sejatinya, kedua tim saling jual beli serangan. Namun, Fiorentina mampu unggul 2-0 pada babak pertama. Fiorentina membungkam publik tuan rumah melalui gol Rolando Mandragora dan Roberto Piccoli.
Bologna sempat memperkecil skor melalui Giovanni Fabbian. Sayangnya, gol ini tak cukup menghindarkan tim dari kekalahan. Fiorentina sukses membawa pulang tiga poin dengan kemenangan 2-1.
Bagi Fiorentina, kemenangan membawa mereka keluar dari zona degradasi. Pasukan Paolo Vanoli perlahan mampu menjauh dengan kini menempati urutan ke-17 dengan koleksi 17 poin.
Baca Juga : Hasil Liga Italia: AC Milan Perpendek Jarak dengan Inter Milan, Bologna Susah Payah Kalahkan Hellas Verona
Sementara, Bologna gagal mendekati empat besar dan tertahan di posisi delapan dengan 30 poin. Bologna tertinggal 12 poin dari AS Roma yang menghuni peringkat keempat setelah berhasil menang.
AS Roma sukses menumbangkan Torino di Olimpico Grande Torino pada Senin (19/1/2026) dini hari WIB. Tim Serigala Ibu Kota menang meyakinkan dengan skor 2-0 melalui gol Donyell Malen dan Paulo Dybala.
Meski berada di posisi empat, AS Roma juga berpeluang kembali terlibat dalam persaingan titel juara. Jarak poin yang tidak begitu jauh dengan Inter Milan membuat AS Roma bisa ikut berburu Scudetto.
Baca Juga : Jadwal Liga Italia Tengah Pekan Ini: Inter Milan dan Napoli Usung Misi Bangkit, AC Milan Bentrok Kontra Como
Berikut hasil pertandingan pekan ke-21 Liga Italia 2025/2026 hingga Senin (19/1/2026) pagi WIB
- Pisa 1-1 Atalanta (Rafiu Durosinmi 87'; Nikola Krstovic 83')
- Udinese 0-1 Inter Milan (Lautaro Martinez 20')
- Napoli 1-0 Sassuolo (Stanislav Lobotka 7')
- Cagliari 1-0 Juventus (Luca Mazzitelli 65')
- Parma 0-0 Genoa
- Bologna 1-2 Fiorentina (Giovanni Fabbian 88'; Rolando Mandragora 19', Roberto Piccoli 45')
- Torino 0-2 AS Roma (Donyell Malen 26', Paulo Dybala 72')
- AC Milan 1-0 Lecce (Niclas Fullkrug 76')
Editor : Khasan Rochmad



















