SURABAYA - Menemukan tempat sarapan yang bersih, nyaman, makanannya enak dan murah adalah hal yang paling dicari, terutama untuk anak kos.
Teruntuk kamu yang tak mau ribet masak pagi buta atau kebetulan lapar saat di sekitar Lidah Wetan, kamu bisa coba mampir ke tiga warung ini!
1. Warung Pak Roni
Baca Juga : Mengapa Surabaya Dijuluki Kota Pahlawan? Begini Cerita Sejarah Perjuangannya
Beralamat di Lidah Wetan, Gg. 8 nomor 38, Lakarsantri, Surabaya, warung ini menjual beragam menu masakan rumahan.
Mulai dari sayur pecel, sayur urap-urap, ayam bakar, rempelo ati bakar, hingga bali telor bisa dipilih sesuai dengan selera.
Selain itu, ada ikan tongkol bumbu merah, ayam goreng, ayam geprek, sate usus, dan yang paling jadi andalan, yaitu kentaki udang.
Baca Juga : BMKG Prediksi Sebagian Wilayah Indonesia Diguyur Hujan dengan Intensitas Beragam
Jika beruntung, kamu bisa mendapatkan sambal mangga muda. Sebab, menu sambal ini tak setiap hari ada.
Beragam pilihan menu yang ditawarkan bisa dijangkau mulai dari Rp10.000–Rp15.000 saja per porsinya. Kalau ke sini wajib bawa uang cash, ya.
Kamu bisa mampir ke sini mulai pukul 9 pagi hingga 2 siang. Tak cuma bisa sarapan, warung ini juga bisa sekalian untuk makan siang.
Baca Juga : 3 Tempat Sarapan Paling Worth It di Lidah Wetan Surabaya, Murah dan Enak!
2. Warung Nasi Kremes
Sedikit berbeda dengan Warung Pak Roni, warung nasi ini menjual menu ayam kremes dan penyetan pada umumnya, seperti lele, tahu tempe, rempelo ati, ikan mujair, dan ikan tongkol.
Baca Juga : Awal Pekan, BMKG Prakirakan Mayoritas Jawa Timur Hujan Ringan hingga Lebat Disertai Petir
Harga yang ditawarkan mulai dari Rp8.000–14.000 per porsinya. Jika makan di tempat, pembeli bisa menikmati fasilitas tambahan berupa bumbu kuning dan sambal sepuasnya.
Tak cuma menawarkan tempat yang luas dan bersih, penjualnya yang ramah menjadi nilai plus bagi para pembeli yang datang.
Jangan lupa membawa uang cash sebab di warung ini belum mendukung pembayaran melalui QRIS untuk saat ini.
Baca Juga : Shon Briggs Ingin Bagikan Pengalamannya Sebagai Pebasket Internasional ke Pacific Caesar Surabaya
Warung Nasi Kremes ini berlokasi di Lidah Wetan, Gg. 7 Tengah nomor 25. Warung ini buka mulai pukul 8 pagi hingga 8 malam.
Mama Lim, sapaan akrab pemilik warung nasi ini mengatakan alasannya menjual dengan harga murah. Keputusan tersebut diambil karena kebanyakan pembelinya adalah kalangan mahasiswa.
"Kalau kemahalan kashian mereka, kan uang jajan mereka terbatas. Dan kalau kita jual ngga enak, mereka ngga mau lagi beli di sini,” ucapnya.
3. Depot Gado-gado Bu Tiwok
Buat kamu yang suka makan sayur, depot ini bisa menjadi pilihan yang tepat. Berlokasi di Lidah Wetan, Gg. 7 nomor 10A, depot milik orang Bali ini buka mulai pukul 8 pagi hingga 1 siang.
Ada dua variasi porsi yang disediakan, yakni normal dan porsi besar. Untuk porsi normal, kamu hanya perlu merogoh kocek Rp11.000.
Sementara, porsi besar dihargai Rp14.000. Jika ingin tambah telur atau sayur juga bisa, tetapi harganya akan bertambah sesuai yang dipilih.
Jangan khawatir, di sini kamu bisa bayar pakai QRIS. Pun kalau saja kamu malas keluar kos, cukup buka gawaimu dan pesan melalui Shopeefood atau Gofood.
Khofifatun Ni'mah, salah satu pelanggan yang ditemui Portal JTV saat sarapan di Warung Pak Roni, Sabtu (9/11/2024,) mengungkapkan kenyamanannya saat makan di sana.
"Aku kebetulan suka makan di ketiga tempat ini, yang aku suka itu mereka bersih, jadi lebih nyaman makannya, dan enak daripada yang lain,” ujarnya.
Editor : Khasan Rochmad