GRESIK - Warga Desa Sekapuk, Kecamatan Ujung Pangkah, Kabupaten Gresik menggelar aksi demo di tempat wisata Setigi dan Kebun Pak Inggih, Sabtu (30/12/2023).
Dalam aksinya, ratusan warga mulai orang dewasa hingga anak-anak merobohkan 3 patung yang diidentikkan bergambar Abdul Halim, Eks Kepala Desa setempat. Dengan menggunakan palu, warga merobohkan patung yang dibangun saat Abdul Halim menjabat sebagai Kades.
Dalam aksi tersebut, warga juga membentangkan spanduk bertuliskan “Pembohongan Publik! Goro Gawe Pasilan Gak Sesuai Kenyataan”.
Abdul Rofiq, Koordinator aksi mengatakan, aksi merobohkan patung ini sesuai kesepakatan dalam musyawarah desa. Warga juga sudah tidak suka dengan pembangunan patung di dua tempat wisata tersebut.
"Warga sudah kesal dengan kepemimpinan Pemdes yang dipimpin Abdul Halim yang angkuh tidak mau menerima masukan dari masyarakat," ujarnya.
Usai merobohkan patung, warga membawa patung tersebut ke lokasi tak jauh dari balai Desa Sekapuk. (M. Amin)
Editor : M Fakhrurrozi