BANYUWANGI - Persewangi Banyuwangi lolos ke babak final Liga 4 Jatim setelah mengalahkan PS Mojokerto Putra dalam pertandingan yang berlangsung di Stadion Ketonggo Ngawi, Jumat (21/2/2025). Pertandingan berlangsung dramatis hingga babak pinalti.
Kedua tim bermain terbuka dan saling menyerang sepanjang pertandingan. Dalam 2x45 menit, kedua tim berbagi skor 2-2.
PS Mojokerto Putra membuka gol pada menit ke-23. Gol tersebut terbalas pada menit ke-34 melalui gol bunuh diri pemain bertahan PS Mojokerto Putra yang gagal mengantisipasi umpan trobosan pemain Persewangi. Skor 1-1 bertahan hingga turun minum.
Kedua tim tak mengendorkan permainan pada paruh kedua. Mereka bermain cepat dan saling serang. Persewangi berhasil comeback melalui tendangan sudut sempit Alfian Arfarid pada menit ke-48.
Sayangnya, keunggulan Persewangi tak bertahan lama. PS Mojokerto Putra berhasil menyamakan kedudukan setelah mendapat tendangan pinalti pada menit ke-65
Sang eksekutor sukses menjebol gawang Persewangi. Hasil imbang membuat pertandingan harus dilanjutkan dengan tendangan pinalti.
Lima algojo dari Persewangi adalah Alfian, Rirink, Fadel, Lutfi, dan Duiy. Sementara PS Mojokerto Putra mengutus Ferdi, Hasbiyan, Rgyaldo, Andika, dan Angga untuk mengeksekusi tendangan.
Sepuluh tendangan pertama pinalti sukses membubuhkan gol.
Tendangan pinalti pun dilanjut. Eksekutor keenam PS Mojokerto Putra berhasil memasukkan bola. Pun demikian dengan penendang dari Persewangi.
Tendangan ketujuh menjadi penentu. Kemenangan Persewangi berada di depan mata setelah sang kiper, Zaki Ali, berhasil menghalau tendangan pemain PS Mojokerto Putra.
Sementara Arya sebagai penenangan pinalti terakhir dari Persewangi sukses melesatkan bola ke gawang. Gol ini memastikan tiket final bagi Persewangi.
Pelatih Persewangi Alexander Saununu mengaku puas dengan hasil pertandingan. Ia menyebut, para pemain tampil maksimal hingga memenangkan pertandingan.
Alex mengaku telah siap apabila pertandingan dilanjutkan dengan adu pinalti. Meski tekanan dalam pertandingan cukup tinggi. Namun anak-anak asuhnya bisa membawa kemenangan.
Untuk final, Saununu mengaku tak akan membuat banyak perubahan dari sisi pemain. Strategi yang akan dipakai bakal ditentukan berdasarkan lawan yang akan dihadapi.
Handoko Khusumo
Editor : JTV Banyuwangi