Menu
Pencarian

Prabowo-Gibran Tegaskan Lanjutkan Program Jokowi

Portaljtv.com - Selasa, 12 Desember 2023 12:02
Prabowo-Gibran Tegaskan Lanjutkan Program Jokowi
Pasangan Capres-Cawapres Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka. (Foto: iG@prabowo)

SURABAYA - Pasangan Capres-cawapres nomor urut 2, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka mengemban visi "Bersama Indonesia Maju Menuju Indonesia Emas 2045". Untuk mewujudkan visi tersebut, mereka menetapkan 8 misi asta cita, 17 program prioritas, dan 8 program hasil terbaik cepat.

Di bidang pendidikan, sains, teknologi, dan kebudayaan, visi dan misi Prabowo-Gibran termanifestasi melalui Asta Cita 4 yang bertujuan "Memperkuat pembangunan sumber daya manusia (SDM), sains, teknologi, pendidikan, kesehatan, prestasi olahraga, kesetaraan gender, serta penguatan peran perempuan, pemuda, dan penyandang disabilitas".

Misi-misi ini memiliki kemiripan dengan misi Nawacita yang sebelumnya diusung oleh Jokowi-Jusuf Kalla, yang terdiri dari sembilan prioritas pembangunan dalam lima tahun mendatang. Sembilan prioritas tersebut sebelumnya telah menjadi bagian dari visi kampanye Pilpres 2014 yang diusung oleh Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden Jusuf Kalla.

Melalui Nawacita, Indonesia diharapkan dapat mengalami transformasi menjadi negara yang politiknya berdaulat, ekonominya mandiri, dan kebudayaannya berkepribadian. Visi ini tidak hanya berfokus pada aspek ekonomi, melainkan juga mencakup prioritas pembangunan dalam bidang-bidang lainnya seperti kebudayaan, pendidikan, dan pertahanan keamanan.

Baca Juga :   Sah! Prabowo - Gibran Presiden dan Wapres Terpilih

Sementara itu, Prabowo-Gibran melalui misi Asta Cita lebih menekankan pada penguatan ideologi Pancasila, demokrasi, dan hak asasi manusia (HAM). Dari segi ekonomi, pasangan ini memiliki fokus untuk meningkatkan lapangan kerja berkualitas, mendorong kewirausahaan, mengembangkan industri kreatif, dan melanjutkan pengembangan infrastruktur.

Meskipun demikian, program-program yang sudah diterapkan oleh pemerintah sebelumnya, seperti hilirisasi dan industrialisasi untuk meningkatkan nilai tambah dalam negeri, serta penguatan reformasi politik, hukum, dan birokrasi, termasuk pencegahan dan pemberantasan korupsi dan narkoba, juga tetap menjadi bagian dari agenda Prabowo-Gibran

Prabowo-Gibran memiliki misi lain yang mencakup pemantapan sistem pertahanan keamanan negara serta dorongan terhadap kemandirian bangsa melalui pencapaian swasembada pangan, energi, air, ekonomi kreatif, ekonomi hijau, dan ekonomi biru. 

Baca Juga :   Jelang Putusan MK, Khofifah: Insya Allah Prabowo-Gibran Menang

Mereka juga berkomitmen untuk memperkuat pembangunan sumber daya manusia (SDM) melalui peningkatan di bidang sains, teknologi, pendidikan, kesehatan, prestasi olahraga, kesetaraan gender, dan penguatan peran perempuan, pemuda, dan penyandang disabilitas. 

Selain itu, mereka berusaha membangun dari desa dan dari bawah guna mencapai pemerataan ekonomi dan memerangi kemiskinan. 

Pasangan yang didukung oleh Koalisi Indonesia Maju ini juga memiliki tujuan untuk memperkuat penyelarasan kehidupan yang harmonis dengan lingkungan, alam, dan budaya. Selain itu, mereka juga ingin meningkatkan toleransi antarumat beragama guna menciptakan masyarakat yang adil dan makmur. 

Baca Juga :   KPU Tetapkan Hasil Pemilu, Prabowo-Gibran Menang, Delapan Parpol Lolos ke Senayan

Pasangan Prabowo-Gibran mempersiapkan 8 program hasil terbaik cepat dan 17 program prioritas untuk mencapai misi mereka. 

Beberapa program tersebut mencakup pemberian makan siang dan susu gratis di sekolah dan pesantren, serta bantuan gizi untuk anak balita dan ibu hamil. Selain itu, mereka bertujuan untuk meningkatkan produktivitas lahan pertanian dengan membangun lumbung pangan di tingkat desa, daerah, dan nasional.

Prabowo-Gibran juga berkomitmen melanjutkan dan menambahkan program kartu-kartu kesejahteraan sosial serta kartu usaha untuk mengurangi kemiskinan absolut. Pembangunan infrastruktur desa, penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT), dan penyediaan rumah murah dengan sanitasi baik juga menjadi fokus mereka. 

Baca Juga :   Rekapitulasi Suara Pemilu 2024 di 34 Provinsi: Prabowo-Gibran Menang di 32 Provinsi

Mereka berencana menyelenggarakan pemeriksaan kesehatan gratis, menurunkan kasus TBC sebanyak 50% dalam lima tahun, dan membangun rumah sakit lengkap dan berkualitas di setiap kabupaten.

Dalam bidang pendidikan, Prabowo-Gibran berkomitmen untuk membangun sekolah-sekolah unggul terintegrasi di setiap kabupaten dan melakukan perbaikan pada sekolah-sekolah yang memerlukan renovasi. 

Mereka juga menekankan peningkatan gaji bagi Aparatur Sipil Negara (ASN), terutama guru, dosen, dan tenaga kesehatan, serta personel TNI/Polri dan pejabat negara. Selain itu, mereka berencana mendirikan Badan Penerimaan Negara dan meningkatkan rasio penerimaan negara terhadap Produk Domestik Bruto (PDB) menjadi 23%.(*)

Baca Juga :   ARCI Lembaga Survei Pertama di Jatim yang Memprediksi Prabowo-Gibran Menang Satu Putaran

Editor : Ferry Maulina





Berita Lain