TUBAN - Kecelakaan terjadi di jalur nasional Pantura, tepatnya di Dusun Temangkar, Desa Widang, Kecamatan Widang, Kabupaten Tuban, pada Rabu (16/04/2025) sore.
Sebuah mobil Kijang yang membawa rombongan satu keluarga asal Kabupaten Nganjuk menabrak truk Fuso dari arah berlawanan. Akibat kejadian ini, satu orang tewas dan enam orang mengalami luka.
Iptu Eko Sulistyono, Kanit Gakkum Satlantas Polres Tuban menuturkan kecelakaan berawal saat mobil Kijang nopol AG 1811 WE yang dikemudikan Tawar melaju dari arah selatan (Babat) menuju utara (Tuban). Saat melintas di lokasi, mobil tiba-tiba oleng ke kanan.
Saat bersamaan, dari arah berlawanan melaju truk Fuso nopol H 8474 PA yang dikemudikan Subandi, warga asal Semarang. Tabrakan pun tak terhindarkan. Diduga sopir kehilangan fokus saat berkendara.
“Dari menurut keterangan saksi, dari perjalanan ini pengemudi ini sudah mulai oleng kemudian masuk ke lajur kanan mengalami kecelakaan denga truk yang dikemudikan Subandi yang berjalan dari arah berlawanan. Itu dari arah Utara ke Selatan,” ungkap Iptu Eko.
Akibat peristiwa ini, satu orang meninggal dunia dan enam lainnya mengalami luka-luka. Korban tewas diketahui bernama Sunari (38 tahun), warga Desa Bagor Kulon, Kecamatan Bagor, Kabupaten Nganjuk.
Sementara itu, enam korban luka lainnya yakni Tawar (50), Muhammad Ilham Raherdianto (19), Herdiana Andika Sari (31), Keisya (8), Sriatun (53), Puguh Rochdiatin (46), dan Dasmiati (55) langsung dilarikan ke RS Muhammadiyah Babat, Kabupaten Lamongan.
Benturan keras menyebabkan mobil Kijang yang membawa tujuh orang tersebut ringsek parah. Seluruh penumpang yang merupakan rombongan satu keluarga tengah dalam perjalanan mengantar menantu mereka, Sunari, kembali ke tempat tinggalnya di Desa Kujung, Kecamatan Widang, Kabupaten Tuban. (*)
Editor : M Fakhrurrozi