BLITAR - Vandalisme bertuliskan tolak Arema FC bermunculan di sejumlah tembok Stadion Soepriadi Kota Blitar. Tulisan berwarna hitam yang diduga berasal dari cat semprot tersebut muncul menjelang pertandingan Liga 1 antara Arema FC melawan Dewa United.
Laga Arema FC melawan Dewa United akan berlangsung di Stadion Soepriadi Blitar, Senin 12 Agustus 2024.
Terdapat tiga titik lokasi yang menjadi tempat vandalisme di Stadion Soeproadi.
Dari pantauan tim JTV, ketiga titik tersebut yakni tembok pagar perumahan Jalan Dr Wahidin (sisi timur Stadion Soepriadi), gerbang sisi tenggara Stadion Soepriadi, dan pagar proyek pembangunan milik Pemkot Blitar (sisi utara Stadion).
Sementara itu, salah satu pemilik warung di sekitar Stadion mengatakan jika kemunculan vandalisme sudah sejak Jumat (9/8/2024) kemarin.
Sebelumnya tidak ada, Jumat pagi sekitar pukul 03.30 WIB pas mau buka warung tidak ada tulisan itu. Mungkin (ditulis) pas udah pagi, sekitar jam 05.00 WIB atau lebih, terang pemilik warung, Mayang pada Sabtu (10/9/2024).(Qithfirul Aziz)
Editor : M Fakhrurrozi