Timnas Indonesia bakal memulai perjalanannya di babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 dengan menghadapi Arab Saudi.
Pertandingan akbar ini digelar di King Abdullah Sports City Stadium, Jeddah, Arab Saudi, Jumat (6/9/2024) pukul 01.00 WIB.
Secara peringkat FIFA, Timnas Indonesia berada jauh di bawah sang lawan dengan menempati peringkat 133. Sementara, Arab Saudi berada di urutan 56.
Perbedaan peringkat yang cukup mencolok tersebut juga tercermin dari riwayat pertemuan Timnas Indonesia dan Arab Saudi.
Baca Juga : Klasemen Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026: Kalahkan Arab Saudi, Timnas Indonesia Naik Peringkat Ketiga
Dari 14 kali pertemuan di berbagai turnamen internasional, Indonesia belum pernah menang sekali pun atas Arab Saudi.
Statistik menunjukkan Arab Saudi lebih dominan dengan memenangi 11 laga, sedangkan tiga laga sisanya berakhir imbang.
Namun, pertemuan di babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 tentunya sudah berbeda. Timnas Indonesia sudah berbenah.
Baca Juga : Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2026 - Brace Marselino Bawa Timnas Indonesia Tumbangkan Arab Saudi
Di bawah asuhan pelatih Shin Tae-yong, Timnas Indonesia menunjukkan peningkatan performa yang signifikan.
Ini menjadi modal utama skuad Garuda untuk meraih kemenangan perdana atas Arab Saudi.
Di atas kertas, hal tersebut tentunya bakal sulit. Terlebih lagi, Arab Saudi dilatih oleh sosok berpengalaman, yakni Roberto Mancini.
Baca Juga : Laga Hidup Mati! Ini Link Live Streaming Timnas Indonesia vs Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia 2026
Pertemuan antara Timnas Indonesia dan Arab Saudi ini berpotensi menyuguhkan duel yang ketat dengan intensitas tinggi.
Head to head Timnas Indonesia melawan Arab Saudi
- Kualifikasi Olimpiade 1984 - Indonesia 1-1 Arab Saudi
- Kualifikasi Olimpiade 1984 - Arab Saudi 3-0 Indonesia
- Asian Games 1986 - Indonesia 0-2 Arab Saudi
- Laga Persahabatan 1996 - Arab Saudi 4-1 Indonesia
- Laga Persahabatan 1997 - Arab Saudi 4-0 Indonesia
- Laga Persahabatan 1997 - Arab Saudi 1-1 Indonesia
- Kualifikasi Piala Asia 2004 - Arab Saudi 5-0 Indonesia
- Kualifikasi Piala Asia 2004 - Indonesia 0-6 Arab Saudi
- Kualifikasi Piala Dunia 2006 - Arab Saudi 3-0 Indonesia
- Kualifikasi Piala Dunia 2006 - Indonesia 1-3 Arab Saudi
- Piala Asia 2007 - Indonesia 1-2 Arab Saudi
- Laga Persahabatan 2011 - Indonesia 0-0 Arab Saudi
- Kualifikasi Piala Asia 2015 - Indonesia 1-2 Arab Saudi
- Kualifikasi Piala Asia 2015 - Arab Saudi 1-0 Indonesia
Editor : Khasan Rochmad