KOTA BATU - DPC Partai Golkar Kota Batu memantapkan dukungan ke Bapaslon Firhando Gumelar dan H. Rudi (Guru) untuk dijadikan momentum menuju kemenangan sebagai salah satu partai pengusung dengan hasil maksimal.
Ketua DPC Golkar Batu Didik Machmud mengatakan bahwa konsolidasi yang dilakukan khusus untuk penguatan peran seluruh unsur partai, termasuk sayap-sayap organisasi.
"Kami memantapkan strategi pemenangan melalui penguatan struktur partai dari tingkat kota hingga desa. Saat ini, kami juga telah menganalisa suara di tiap-tiap desa dan unsur masyarakat," urainya pada Senin (16/9/2024).
Potensi yang sudah baik akan ditingkatkan, sementara yang masih kurang akan terus didorong semakin kuat. Khususnya menjelang penetapan dan masa kampanye.
Baca Juga : Firhando Gumelar-H. Rudi Komitmen Jadikan Kota Batu Berkelas Dunia
Lebih lanjut, pihaknya akan menyempurnakan strategi ini agar pasangan Mas Gum-H. Rudi dan tidak hanya sebatas pada peta suara resmi. Akan tetapi juga pada analisis mendalam, khususnya mengenai preferensi pemilih di berbagai kecamatan dan desa.
Anggota DPRD Kota Batu ini menekankan bahwa hasil konsolidasi tersebut, secepatnya diteruskan ke rapat internal partai untuk penguatan strategi yang dibangun bersama Golkar dan akan membawa mereka menuju kemenangan.
"Partai Golkar optimistis dapat memenangkan hati masyarakat Kota Batu, dengan menawarkan kepemimpinan yang bersih dan berorientasi pada pelayanan," lanjutnya.
Baca Juga : Cawali Mas Gum Janji Kembangkan Komoditas Apel Kota Batu
Sementara itu, Firhando Gumelar yang akrab disapa Mas Gum mengaku optimis bisa memenangkan hati masyarakat Kota Batu di Pilwali 27 November mendatang.
Mas Gum berjanji menawarkan kepemimpinan yang bersih dan berorientasi pada pelayanan kepada masyarakat Kota Batu.
”Kami ingin pemimpin yang melayani, bukan dilayani. Ini saatnya generasi muda memimpin Batu ke arah yang lebih baik,” tuturnya.
Baca Juga : Kota Batu Butuh Pemimpin yang Bisa Tingkatkan SDM, Ini Kata Pengamat Pendidikan UB
Konsolidasi yang dilakukan Partai Golkar ini bukan sekadar perkenalan, tapi pemantapan strategi untuk pemenangan Pilkada Kota Batu 2024.
“Saya sangat yakin Golkar dan partai koalisi lainnya mampu meraih suara maksimal di Pilwali nanti. Setidaknya dua kali lipat dibanding perolehan suara di pileg sebelumnya,” tandas Mas Gum. (*)
Editor : M Fakhrurrozi