PASURUAN - Festival Dolanan Yok! 9 sukses mengukir sejarah baru sebagai ajang paling meriah dan terbesar sepanjang perjalanan festival ini.
Mengusung tema "Revealing Banjar - Manggawai Hormat Rayaki Keberagaman di Nusantara", Festival Dolanan Yok! 9 tahun ini diikuti 3.200 peserta dari berbagai daerah di Indonesia.
Jumlah peserta yang mencapai 3.200 orang merupakan rekor tertinggi sejak pertama kali digelar pada tahun 2017. Ribuan peserta ini mengikuti festival di Pondok Pesantren Bayt Al Hikmah Kota Pasuruan mulai Sabtu hingga Minggu (9-10/11/2024).
Gus Amak, Direktur Pendidikan Bayt Al Hikmah, memberikan apresiasi atas suksesnya festival dolanan ini.
"Hari ini kita patut bahagia karena event ini adalah ajang santri Bayt Al Hikmah melayani para peserta. Semua yang mengerjakan acara ini adalah santri, dan konsep sepenuhnya dibuat oleh santri," ujarnya.
Dolanan Yok! 9 tahun ini hadir dengan berbagai kegiatan menarik, mulai dari lomba permainan tradisional tingkat SD se-Jawa Timur hingga tingkat SMP dan SMA se-Nasional, pagelaran budaya, pameran kebudayaan dan sejarah, penampilan tari Nusantara, bazar expo, hingga edukasi kebudayaan.
Tidak hanya sekadar festival, acara ini juga menjadi wadah pelestarian budaya nusantara sekaligus mempromosikan Kota Pasuruan sebagai pusat seni dan kebudayaan di Jawa Timur.
Kesuksesan festival ini tidak hanya diapresiasi oleh peserta, tetapi juga oleh berbagai pihak, termasuk pemerintah daerah, masyarakat sekitar, dan komunitas budaya. Dengan antusiasme yang terus meningkat setiap tahunnya, Dolanan Yok berhasil mengukuhkan posisinya sebagai festival budaya tahunan yang paling ditunggu-tunggu dan telah menjadi ikon perayaan budaya di Kota Pasuruan. (*)
Editor : M Fakhrurrozi