SURABAYA - Konflik antara pengusaha Han Jwa Diana dengan Wakil Wali Kota Armuji, berakhir. Ini setelah Diana mendatangi rumah dinas dan meminta maaf kepada Armuji, Senin (14/4/2025) siang.
Pertemuan Diana dan Armuji berlangsung di rumah dinas Jalan Ambengan, Surabaya. Diana datang bersama suaminya Handy sekitar pukul 11.57 WIB. Begitu tiba, Diana dan Handy langsung menuju ruangan Armuji. Pertemuan Diana dan Armuji berlangsung tertutup.
Sekitar pukul 13.02 WIB, Diana keluar dari ruangan dan menyampaikan hasil pertemuan dengan Armuji. Pemilik UD Sentosa Seal ini menyampaikan bila dirinya datang ke rumah dinas untuk meminta maaf kepada Armuji.
Diana menjelaskan bahwa insiden ini murni karena kesalahpahaman dan miskomunikasi. Ia juga mengaku sempat salah paham saat ditelepon oleh Armuji karena mengira itu adalah telepon penipuan.
“Puji Tuhan, Alhamdulillah, hari ini masalah sudah terselesaikan. Saya datang dengan rendah hati untuk memohon maaf dan menyelesaikan semuanya,” ujar Diana.
Diana menyatakan akan mencabut laporan polisi terhadap Armuji dan meminta maaf kepada masyarakat, khususnya warga Surabaya, atas kegaduhan yang sempat terjadi.
“Saya sangat berterima kasih, beliau orang yang bijaksana. Awalnya memang sempat keras, tapi dasarnya hanya salah paham. Tak kenal maka tak sayang,” tambahnya.
Sebelumnya, konten Wakil Wali Kota Surabaya Armuji yang berupaya melakukan mediasi penahanan ijazah di UD Sentosa Seal viral di media sosial.
Dalam konten tersebut, Armuji yang datang ke lokasi perusahaan di kawasan Margomulyo itu disebut penipu oleh Han Jwa Diana. Tak hanya itu, Diana juga melaporkan Armuji ke Polda Jawa Timur atas dugaan penyerangan dan pencemaran nama baik.
Atas laporan ini, Armuji tak gentar. Dan bahkan Armuji juga akan melaporkan balik Han Jwa Diana ke Polda Jatim atas dugaan pencemaran nama baik dan perbuatan tidak menyenangkan. (*)
Editor : M Fakhrurrozi