Komite Wasit PSSI memberikan hukuman terhadap 5 pengadil lapangan yang memimpin pertandingan Liga 2 2023/2024. Kelimanya diberi hukuman pembinaan selama beberapa pekan.
Sanksi pembinaan yang diberikan mulai dari dua hingga enam pekan. Hukuman terlama didapatkan wasit yang memimpin laga Persipa Pati vs Deltras FC pada pekan keenam.
Dari daftar wasit yang mendapat sanksi juga termasuk yang memandu pertandingan Deltras FC vs Persela Lamongan yakni Bagus Kurniawan. Ia dihukum pembinaan selama 4 pekan.
Berikut daftar 5 wasit Liga 2 2023/2024 yang mendapat hukuman pembinaan berdasarkan rilis PSSI:
Baca Juga : Deltras FC Jadi Juru Kunci Klasemen Grup X Babak 8 Besar Liga 2
1. Bagus Kurniawan (Wasit)
Pertandingan: Deltras FC vs Persela Lamongan, pekan 5
Durasi Pembinaan: 4 Pekan
Baca Juga : Deltras FC Tanggapi Perkelahian dalam Duel Kontra PSPS Pekanbaru
2. Hamdi (Wasit)
Pertandingan: Gresik United vs Persijap Jepara, pekan 6
Durasi Pembinaan: 3 Pekan
Baca Juga : Liga 2: Deltras FC Pantang Remehkan PSPS Pekanbaru
3. Pipin Indra Pratama (Wasit)
Pertandingan: Persikab Kab. Bandung vs Malut United FC, pekan 6
Durasi Pembinaan: 2 Pekan
Baca Juga : Kalahkan PSPS Pekanbaru 2-0, Deltras FC Langsung Jadi Runner-up Grup X
4. Louis Ridho Muhammad (Wasit)
Pertandingan: Persipa Pati vs Deltras FC, pekan 6
Durasi Pembinaan: 6 Pekan
Baca Juga : Jamu PSPS Pekanbaru, Deltras FC Ingin Raih Hasil Positif
5. Roni Saputra (Asisten Wasit)
Pertandingan: Sriwijaya FC vs PSPS Riau, pekan 5
Durasi Pembinaan: 2 Pekan.(top)
Editor : A.M Azany