PASURUAN - Seorang remaja berusia 17 tahun di Kabupaten Pasuruan meninggal dunia setelah terlibat perkelahian dengan tetangganya.
Peristiwa tragis ini terjadi setelah korban, Imam Wahyudi, diduga terlibat cekcok dengan pelaku terkait masalah sepele di jalan desa.
Menurut informasi dari pihak kepolisian, perkelahian tersebut dipicu oleh kemarahan pelaku yang tidak terima melihat korban membleyer-mbleyer motor di hadapan pelaku.
“Penyebabnya sepele yakni korban membleyer-mbleyer motornya di hadapan pelaku. Kemudian pelaku tidak terima dan ditantang untuk berkelahi,” ujar Joko Suseno, Kasi Humas Polres Pasuruan.
Kejadian berawal pada Rabu malam (11/9/2024) ketika Imam Wahyudi berjalan kaki menuju rumah saudaranya.
Berdasarkan keterangan dari ibu korban, saat pulang, korban ditemukan dalam keadaan meninggal dunia dan dibopong oleh temannya.
Korban kemudian dibawa ke Puskesmas setempat dan Rumah Sakit Bhayangkara Porong Sidoarjo untuk proses otopsi.
“Saya tidak tahu alasannya. Dia pergi dari rumah kemudian dibopong oleh temannya dibawa ke rumah sakit,” ujar Luluk, ibu korban
Setelah proses otopsi, jenazah Imam Wahyudi tiba di rumah duka di Desa Kandangan, Kecamatan Winongan, Kabupaten Pasuruan pada Kamis sore (12/9/2024).
Jasad remaja tersebut dimakamkan di pemakaman umum dekat rumahnya, dihadiri oleh sejumlah warga yang memberikan penghormatan terakhir.
Sementara itu, Polsek Winongan telah mengamankan RF, tetangga korban yang diduga pelaku perkelahian, untuk pemeriksaan lebih lanjut.
Polisi juga telah melakukan mediasi dan meningkatkan pengawasan di lokasi kejadian untuk mengantisipasi kemungkinan hal-hal yang tidak diinginkan.(Abdul Majid/Miftakhu Alfi Sa'idin)
Editor : Iwan Iwe