PASURUAN - Dinas Kesehatan Kota Pasuruan melakukan inspeksi mendadak (sidak) di tiga lokasi pasar takjil, Jumat, 14 Maret 2025. Sidak tersebut bertujuan untuk memastikan keamanan pangan yang dikonsumsi oleh mayarakat.
“Dalam rangka menjaga keamanan pangan di kota Pasuruan, kami mengadakan kegiatan pengawasan dan pembinaan makanan takjil,” ucap Dwi Lestari, ketua tim kerja Kesehatan Lingkungan Dinas Kesehatan Kota Pasuruan
Sidak ini menyasar tiga titik pedagang, yakni Jalan Sultan Agung, PKL Karya Bakti, dan PKL Alun-Alun Kota Pasuruan. Tim Dinkes mengambil sampel dari 10 jenis makanan di setiap lokasi untuk diuji menggunakan rapid test.
Pengujian ini bertujuan mendeteksi keberadaan zat berbahaya seperti boraks, formalin, rhodamin B, dan metanil yellow yang dapat membahayakan kesehatan konsumen.
Baca Juga : Kampung Madinah Temboro, Surga Takjil Saat Ramadan
Petugas juga memberikan edukasi kepada para pedagang mengenai pentingnya menjaga kebersihan serta memilih bahan baku yang aman untuk dikonsumsi.
Dengan adanya pengawasan ini, masyarakat diharapkan lebih tenang dan yakin dalam mengonsumsi takjil untuk berbuka puasa. Langkah ini juga diharapkan dapat meningkatkan kesadaran pedagang dalam menyediakan makanan yang sehat dan aman.
“Harapannya dengan kegiatan ini warga kota Pasuruan akan merasa aman dan nyaman untuk membeli makanan takjil yang ada di Kota Pasuruan,” imbunhnya.* (Alfi Damayanti)
Baca Juga : Bupati Ipuk Kampanyekan Diet Kantong Plastik, Saat Belanja di Pasar Takjil Banyuwangi
Editor : M Fakhrurrozi