Menu
Pencarian

Perluas Jangkauan, Program Malaikat Kertas JTV Akan Hadir di Fairway Nine Mall Surabaya

Dhenis Syiva - Minggu, 8 Desember 2024 10:04
Perluas Jangkauan, Program Malaikat Kertas JTV Akan Hadir di Fairway Nine Mall Surabaya
Kertas harapan berisi permintaan anak-anak yang membutuhkan yang digantung di Pohon Natal. (Foto: Jasmine Putri)

SURABAYA - Malaikat Kertas JTV, program sosial yang digagas JTV, kembali mengajak masyarakat untuk berbagi suka cita Natal. Selain di Plaza Surabaya, program tersebut hadir di Fairway Nine Mall Surabaya mulai 9 hingga 15 Desember 2024. Dengan dukungan EMCO dan SMAK St. Louis 1 Surabaya, Malaikat Kertas JTV bertujuan mewujudkan harapan anak-anak yang membutuhkan melalui kertas harapan yang digantung di Pohon Natal, sekaligus menginspirasi masyarakat untuk berbagi kebahagiaan.

Pengunjung Fairway Nine Mall dapat memilih kertas harapan dari Pohon Natal dan menyerahkannya kepada tim relawan untuk membantu mewujudkan impian anak-anak tersebut.

Ketua Tim Relawan Malaikat Kertas JTV, Iwan Iwe, menyampaikan rasa terima kasih atas dukungan yang diterima.

“Kami sangat bersyukur Fairway Nine bersedia mendukung program ini. Dukungan seperti ini adalah bentuk nyata kepedulian yang sangat kami apresiasi. Kami berharap program ini dapat menginspirasi masyarakat untuk lebih peduli kepada sesama, terutama kepada anak-anak yang membutuhkan,” ujar Iwan.

Baca Juga :   Jemaat Misa Natal Gereja Ijen Meluber Hingga Halaman

Ia juga menyampaikan terima kasih kepada mitra, dan masyarakat yang berpartisipasi dalam program ini. Menurutnya, melalui kolaborasi dari berbagai pihak, Malaikat Kertas JTV berhasil menciptakan Hari Natal yang lebih bermakna dan penuh kebahagiaan.

“Melalui Malaikat Kertas, kami ingin mengingatkan bahwa sekecil apa pun bantuan yang kita berikan, bisa menjadi harapan besar bagi mereka yang membutuhkan,” lanjut Iwan.

Dengan semangat berbagi kebahagiaan di Hari Natal, masyarakat diajak untuk mewujudkan impian anak-anak tersebut melalui kertas harapan di Pohon Natal Fairway Nine Mall, Surabaya, mulai 9 hingga 15 Desember 2024. Mari bersama menciptakan Natal yang penuh suka cita! (*)

Editor : Iwan Iwe






Berita Lain



Berlangganan Newsletter

Berlangganan untuk mendapatkan berita-berita menarik dari PortalJTV.Com.

    Cek di folder inbox atau folder spam. Berhenti berlangganan kapan saja.