Pelatih Timnas Indonesia U-23, Shin Tae-yong mengaku sudah mempelajari kekuatan Guinea yang akan menjadi lawan Garuda Asia pada babak play-off Olimpiade Paris 2024.
Shin Tae-yong mengaku cukup sering menganalisa kekuatan Guinea yang juga finis di peringkat keempat Piala Afrika U-23 2024.
Menurut pelatih asal Korea Selatan tersebut, Guinea merupakan tim kuat karena banyak dihuni oleh pemain-pemain yang berkarier di Eropa.
"Memang sekarang saya analisa terus lewat video pertandingan Guinea seperti apa," kata Shin Tae-yong dikutip Kamis
Baca Juga : Kemenangan Veddriq Dorong Peningkatan Fasilitas Panjat Tebing Jatim Berstandar Internasional
"Tim yang sangat baik dan sangat kuat, apalagi pemain-pemain Guinea banyak yang bermain di Eropa juga," sambungnya.
Karena itu, menurut Shin Tae-yong, Guinea tidak boleh diremehkan. Justru penggawa Garuda Asia harus meningkatkan kewaspadaan.
"Jadi tidak bisa dikatakan ini tim lemah. Jadi ini hal yang cukup dikhawatirkan," pungkasnya.
Baca Juga : Alasan Veddriq Leonardo Tak Menangis saat Indonesia Raya Berkumandang di Paris
Timnas Indonesia U-23 akan berhadapan dengan Guinea, Kamis (09/05/2024). Pertandingan akan berlangsung di Clairefontaine, Prancis.
Editor : A.M Azany