SURABAYA - Hasil negatif kembali didapatkan Persebaya Surabaya dalam lanjutan Liga 1 2024/2025. Green Force menelan kekalahan dari Persis Solo di Stadion Manahan, Jumat (7/2/2025) malam.
Hasil tersebut memperpanjang catatan tak pernah menang Persebaya dalam 6 laga terakhir. Tim kebanggaan Arek Suroboyo menelan 5 kekalahan dan hanya meraih satu hasil seri.
Rentetan hasil negatif tersebut membuat manajemen Persebaya Surabaya buka suara. Para pengurus akan segera mengambil sikap jika performa Bruno Moreira cs tak kunjung membaik.
Candra Wahyudi, Direktur Operasional Persebaya mengaku sudah memperhatikan hasil yang diraih timnya sejak putaran kedua. Pihaknya akan memberi kesempatan Munster untuk membuktikan dalam 2 laga terdekat.
Baca Juga : Tanpa Bruno dan Slavko, Persebaya Yakin Bisa Menang di Solo
“Manajemen Persebaya akan menentukan posisi coach Paul Munster dalam dua pertandingan ke depan, melawan PSBS Biak dan Dewa United,” katanya, Jumat (7/2/2025) malam.
Persebaya dijadwalkan menghadapi PSBS Biak di Stadion Gelora Bung Tomo pada 15 Februari 2025 mendatang. Sepekan kemudian, barulah Green Force akan melawat ke markas Dewa United.
Kendati demikian, Candra tetap mengajak para pendukung Persebaya, Bonek dan Bonita untuk memberikan support terhadap penggawa Green Force di setiap pertandingan.
Baca Juga : Tekad Persebaya Akhiri Laga Bulan Januari dengan Hasil Positif
Editor : A.M Azany