Jerman kokoh di puncak klasemen grup A UEFA Euro 2024 setelah bermain imbang 1-1 dengan Swiss di Deutsche Bank Park, Senin (24/06/2024) dini hari WIB.
Dalam pertandingan tersebut, Swiss sempat unggul lebih dulu lewat Dan Ndoye pada menit 28'. Beruntung Niclas Fullkrug membalas pada menit 90+2'.
Jerman memuncaki klasemen grup A dengan torehan 7 poin dari 3 pertandingan. Dua laga sebelumnya, Der Panzer meraih kemenangan.
Sementara posisi kedua ditempati Swiss dengan torehan 5 poin. Hasil itu pun membuat La Nati lolos ke babak 16 besar UEFA Euro 2024.
Baca Juga : UEFA Euro 2024: Jerman Lolos ke 16 Besar Usai Hajar Hungaria 2-0
Posisi ketiga ditempati Hungaria dengan torehan 3 poin setelah mengalahkan Skotlandia dengan skor 1-0 di Mercedes-Benz Arena, Senin (24/06/2024).
Skotlandia menjadi juru kunci dengan meraih 1 poin dari 3 pertandingan. Tantan Army bermain imbang 1-1 kontra Swiss pada matchday kedua grup A.
Klasemen Akhir Grup A UEFA Euro 2024:
Baca Juga : Prediksi Jerman vs Hungaria di Grup A UEFA Euro 2024
Editor : A.M Azany