SURABAYA - Laga Persebaya Surabaya vs Persis Solo pada pekan ke-18 Liga 1 2023/2024 dipastikan ditunda. Pertandingan sedianya digelar di Stadion Gelora Joko Samudro, Kamis (2/11/2023) mendatang.
Kepastian itu disampaikan oleh Ketua Panpel Persebaya, Ram Surahman. Pihaknya tinggal menunggu keputusan resmi dari PT. Liga Indonesia Baru (LIB) selaku operator kompetisi.
"Yang pasti tanggal 2 tidak ada pertandingan, nanti keputusan lebih lanjut dari LIB," katanya saat dihubungi PortalJTV.com, Senin (30/10/2023).
Penyebab ditundanya pertandingan tersebut karena Persebaya tidak bisa menggunakan Stadion Gelora Joko Samudro. Sebab, venue itu akan digunakan oleh Pemerintah Kabupaten Gresik.
Sebenarnya Persebaya sudah mendapatkan izin untuk menggunakan stadion tersebut. Namun, belakangan dibatalkan oleh Pemkab Gresik karena ada kegiatan.
"Kan memang surat yang kita dapat ada disclaimer-nya, apabila pemerintah kabupaten membutuhkan bisa dibatalkan," lanjut Ram Surahman.
Karena itu, Persebaya langsung mengajukan penjadwalan ulang kepada LIB. Ram berharap partai tunda digelar setelah Piala Dunia U-17 2023.
"Kita sih berharap di Desember karena biar kembali ke GBT, enggak perlu cari lapangan lagi," pungkasnya.(top)
Editor : A.M Azany