SIDOARJO - Sejumlah wilayah di Kabupaten Sidoarjo, terendam banjir dengan ketinggian bervariasi antara 30 hingga 50 centimeter menyusul tingginya intensitas hujan yang terjadi di wilayah setempat pada Senin (5/2) malam.
Banjir terpantau terjadi di Jalan Ahmad Yani Sidoarjo, terminal Purabaya Bungurasih, Perkampungan Bungurasih Barat, Pepelegi, Jatisari Besar hingga di Kecamatan Taman. Banjir terparah terjadi di perkampungan Bungurasih Barat hingga masuk ke rumah warga.
M. Ashari, Ketua RT Bungurasih Barat mengatakan, wilayahnya merupakan langganan banjir setiap hujan deras.
“Setiap hujan deras, selalu banjir. Apalagi kemarin hujan berlangsung cukup lama mulai malam hingga jelang dinihari,” katanya.
Baca Juga : Kali Buntung Meluap, Ratusan Rumah di Waru Terendam Banjir
Selain di perkampungan, banjir juga merendam terminal Purabaya Bungurasih. Ketinggian air di terminal berkisar 30 cm. Banjir tidak menganggu arus lalu lintas bus yang masuk ke terminal.
Banjir juga terpantau di jalan Joyoboyo, Jatisari dan Wage. Banjir terparah terjadi di kompleks Masjid Al Qadr. Takmir masjid terpaksa menutup akses jalan.
Penutupan akses jalan akibat banjir juga dilakukan warga di Jatisari Besar gang Gempol. Warga terpaksa menutup akses jalan karena tingginya air yang mencapai 50 cm. Banjir di kawasan ini disebabkan sungai yang berada di depan rumah warga sudah tidak mampu menampung debit air.(Usrox Indra)
Editor : M Fakhrurrozi