LIVERPOOL - Mohamed Salah akhirnya menandatangani perpanjangan kontrak berdurasi dua tahun dengan Liverpool FC, yang akan membuatnya bertahan di Anfield hingga tahun 2027. Keputusan ini mengakhiri spekulasi mengenai masa depannya dan menjadi kabar gembira bagi para pendukung The Reds.
Menurut laporan dari The Guardian, perpanjangan kontrak ini menjadikan Salah sebagai salah satu pemain dengan bayaran tertinggi di Liga Inggris. Bintang asal Mesir digaji 400.000 Pound sterling atau setara Rp8,1 miliar per pekan.
Sebelumnya, Salah sempat menerima tawaran menggiurkan dari klub Arab Saudi senilai 200 juta Pound sterling atau setara Rp4 triliun per tahun. Namun, ia memilih tetap bersama Liverpool demi mengejar ambisi meraih lebih banyak trofi dan membangun warisan di klub yang telah dibelanya sejak 2017.
Dengan perpanjangan kontrak ini, Salah berpeluang menyelesaikan satu dekade bersama Liverpool, menegaskan statusnya sebagai salah satu legenda klub. Selama membela The Reds, ia telah mengoleksi 243 gol dalam 394 pertandingan dan membantu tim meraih berbagai gelar bergengsi, termasuk Liga Champions dan Liga Inggris.
Perpanjangan kontrak Salah juga memberikan dorongan moral bagi Liverpool yang tengah memimpin klasemen Liga Inggris dengan keunggulan 11 poin atas Arsenal, serta masih bersaing di Liga Champions. Manajer Liverpool, Arne Slot, menyambut baik keputusan Salah. Ia percaya bahwa Salah, yang akan berusia 33 tahun pada Juni mendatang, masih memiliki kemampuan untuk tampil di level tertinggi selama dua tahun ke depan.
Editor : A. Ramadhan