Gemerlap panggung Kampung Ramadhan JTV 2025 di pelataran parkir timur GOR Delta Sidoarjo akhirnya meredup. Namun, kenangan indah selama 16 hari penuh berkah akan terus membekas di hati para pengunjung yang hadir dalam acara penutupan yang berlangsung meriah pada Minggu 23 Maret 2025.
Direktur Pemberitaan JTV, Abdul Rokhim, dalam sambutannya menyampaikan rasa syukur dan terima kasih yang mendalam kepada seluruh pihak yang telah mendukung kesuksesan acara ini. "Selama 16 hari, JTV hadir di tengah-tengah warga Sidoarjo. Tentu saja, selama pelaksanaan itu ada kekurangan dari kami, mohon maaf khususnya terkait suasana hujan di luar perkiraan kita," ujarnya.
"Kami mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya untuk selalu setia hadir dan meramaikan Kampung Ramadhan sejak pembukaan tanggal 8 Maret bersama Gus Azmi, malam peringatan 1000 bulan bersama Gus Kautsar, dan malam ini kita tutup dengan penampilan Orkes Melayu Monata," lanjutnya.
Baca Juga : Ada Doorprize Logam Mulia, Ayo Kunjungi Kampung Ramadhan JTV di Alun-Alun Sidoarjo
Panggung Kampung Ramadhan pun bergetar oleh alunan musik dangdut koplo yang dibawakan oleh Cak Sodiq, Jihan Audy, dan Almera Sabrina. Ribuan penonton, termasuk Andra dari Sidoarjo, larut dalam kegembiraan.
"Saya tertarik karena ini kan hari terakhir dan mau enjoy aja. Soalnya ada Jihan Audy, saya ngefans sama dia, mau lihat secara langsung," ungkap Andra. Ia pun berharap acara serupa dapat terus digelar setiap tahunnya.
Di tengah kemeriahan, momen haru tercipta saat Pegadaian memberikan santunan kepada anak-anak panti asuhan Sajidah El Madinah. Ainur Agus Safira, salah satu penerima santunan, mengungkapkan rasa syukur dan bahagianya.
Baca Juga : Antusiasme Membludak di Hari Pertama Kampung Ramadhan JTV
Ia pun tak lupa menyampaikan terima kasih kepada JTV dan Pegadaian, "Terima kasih untuk JTV dan Pegadaian, semoga acara ini bisa terus dilaksanakan dan semoga sukses selalu."
Selain santunan, Pegadaian juga menggelar talk show yang mengedukasi masyarakat tentang pentingnya investasi emas dan produk-produk Pegadaian lainnya. Tak ketinggalan, mereka juga membagikan hadiah emas kepada pengunjung yang beruntung.
Panitia juga mengumumkan stand dengan transaksi non-tunai (cashless) terbanyak dari Bank Indonesia, sebagai bentuk dukungan terhadap gerakan ekonomi digital.
Momen penutupan Kampung Ramadhan JTV 2025 ini membuktikan bahwa event tahunan ini tidak hanya menghibur, tetapi juga memberikan dampak positif bagi masyarakat. Dari lomba yang mengasah kreativitas, musik yang menghibur, pemeriksaan kesehatan gratis, tausiah agama, hingga edukasi bermanfaat, Kampung Ramadhan JTV 2025 telah menciptakan momen-momen berharga yang akan selalu dikenang.
Uiauwua#Usai sudah Kampung Ramadhan 2025, sampai jumpa di Kampung Ramadhan tahun depan.
Editor : A. Ramadhan