Menu
Pencarian

Saat Nambal Ban, Sopir Trailer Tewas Ditabrak Truk Trailer di Tambak Langon

Dewi Imroatin - Selasa, 22 April 2025 18:38
Saat Nambal Ban, Sopir Trailer Tewas Ditabrak Truk Trailer di Tambak Langon
Kondisi truk trailer usai menabrak trailer di Tambak Langon Surabaya. (Foto: Aris Rahmatulloh)

SURABAYA - Dua truk trailer terlibat kecelakaan di Jalan Tambak Langon Surabaya, tepatnya di depan bengkel Mitsubishi, Selasa (22/4/2025) pagi. 

Akibat kejadian ini, seorang sopir tewas saat memperbaiki ban yang rusak. Korban diketahui bernama Siswanto (47)  warga Perum Permata Kota, Kedung Soko, Tulungagung. Sementara tiga orang mengalami luka ringan, yakni seorang sopir trailer penabrak dan dua tukang tambal ban.

Kecelakaan terjadi sekitar pukul 06.15 WIB. Ketika itu, korban yang mengemudikan truk trailer Fuso mengalami kerusakan pada ban belakang sebelah kiri. Selanjutnya, korban berhenti di tambal ban milik Sumantri.

Korban bersama tukang tambal ban lalu memperbaiki ban belakang yang mengalami kerusakan. Namun, setelah ban diperbaiki, tiba-tiba dari arah belakang melaju truk trailer nopol H 8415 OF yang langsung menabrak korban. Akibatnya, korban tewas di lokasi kejadian.  

“Kecelakaan terjadi sekitar pukul 06.15 WIB. Truk trailer menabrak sopir truk yang baru saja melakukan perbaikan ban belakang,” ujar Ipda Wiji, Kanit Lantas Polres Pelabuhan Tanjung Perak.  

Diduga kecelakaan disebabkan sopir truk bernama Sutrisno (56) warga Tulungagung dalam kondisi mengantuk. Usai kejadian, dua kendaraan yang terlibat kecelakaan diamankan ke unit laka. (*)

Editor : M Fakhrurrozi






Berita Lain



Berlangganan Newsletter

Berlangganan untuk mendapatkan berita-berita menarik dari PortalJTV.Com.

    Cek di folder inbox atau folder spam. Berhenti berlangganan kapan saja.