SURABAYA - Aroma manis dan menggoda durian menyambut pengunjung yang memadati area Livin' Land Surabaya. Festival Durian dan Buah Unggulan Jawa Timur, Kenduren ke-5, telah resmi dibuka pada tanggal 14-16 Februari 2025 dan menjadi surga bagi para pecinta durian di Jawa Timur.
Sebagai televisi lokal terbesar di Jawa Timur, JTV dengan bangga mempersembahkan Kenduren sebagai bagian dari komitmen mendukung komoditas unggulan daerah.
"Durian adalah buah favorit masyarakat Indonesia, dan Jawa Timur adalah salah satu penghasil durian terbanyak. Kami berterima kasih kepada Dinas Pertanian atas dukungan dan kerja sama.dengan petani durian di seluruh Jawa Timur," ujar Abdul Rokhim, Direktur JTV, Jumat (14/2/2025).
Pada Kenduren kali ini, pengunjung dapat menikmati berbagai jenis durian unggulan, seperti Kasmin, Merico, Bajul, Silaron, dan Sikare.
Baca Juga : Kenduren JTV! Pesta Durian Terbesar Bagi Mafia Durian Hadir di Surabaya
Para petani durian dari berbagai daerah di Jawa Timur, termasuk Pasuruan, dengan antusias menawarkan hasil panen terbaik mereka. Harga durian bervariasi, mulai dari Rp 35.000 hingga Rp 150.000.
Selain durian, suasana Kenduren semakin meriah dengan adanya bazar UMKM, live musik, ari kesenian, games, dan hadiah menarik.
Pengunjung tidak hanya dapat menikmati durian, tetapi juga berbelanja produk UMKM, menikmati hiburan, dan berkesempatan memenangkan doorprize.
Salah satu pengunjung, Silla dari Surabaya, merasa senang dengan acara Kenduren.
"Setiap tahun acaranya seru, meskipun konsepnya sama, selalu ada yang baru. Durian yang saya coba semuanya enak," ujarnya.
Silla berharap Kenduren dapat terus berkembang dan menampilkan lebih banyak lagi hasil panen buah-buahan dari Jawa Timur.
Petani durian asal Pasuruan, Kevin dan Muhammad Jaenuri, juga menyampaikan rasa terima kasih mereka atas adanya Kenduren.
"Pengunjungnya ramai dan ramah. Semoga acara ini bisa terus ada karena sangat membantu kami," kata Kevin.
Kenduren ke-5 di Livin' Land Surabaya tidak hanya menjadi surga bagi pecinta durian, tetapi juga menjadi ajang promosi potensi komoditas unggulan Jawa Timur.
JTV berharap dapat terus menjadi bagian dari cerita sukses Jawa Timur melalui acara-acara seperti Kenduren.
Editor : A.M Azany