SURABAYA - Penjaga gawang Persebaya Surabaya, Ernando Ari Sutaryadi mengungkapkan keinginannya untuk banyak membantu tim pada kompetisi Liga 1 2024/2025.
Sejak membela Persebaya, Ernando memang jarang membela tim karena sibuk bersama Timnas Indonesia. Oleh sebab itu, ia ingin lebih banyak berkontribusi.
"Saya tahun ini ingin fokus ke Persebaya karena saya ingin memberikan Persebaya mungkin gelar juara," kata Ernando.
Ernando percaya target tersebut bisa diwujudkan dengan kualitas tim yang dimiliki Persebaya musim ini. Terlebih, ada sosok pelatih Paul Munster.
Baca Juga : Bekuk Arab Saudi, Shin Tae-yong Puji Para Pemain dan Dukungan Suporter Timnas Indonesia
Menurut Ernando, peluang untuk bisa memberikan banyak waktu untuk Persebaya cukup besar. Karena di Timnas Indonesia kedatangan sosok Marteen Paes.
Ya, Timnas Indonesia baru saja menaturalisasi Marteen Paes. Pemain kelahiran Belanda tersebut diproyeksikan untuk mengisi sektor penjaga gawang.
"Sekarang saatnya saya bisa membagi dua lah fokus saya karena di Timnas sekarang mungkin ada Paes yang datang kita bisa saling support saling nutupi," tandasnya.
Editor : A.M Azany