BANGKALAN - Madura United kehilangan satu pemain menjelang berakhirnya kompetisi Liga 1 2024/2025. Klub berjuluk Laskar Sapeh Kerrab ditinggal Miftah Anwar Sani yang memutuskan mundur.
Kabar tersebut disampaikan Dirut PT PBMB, Annisa Zhafarina. Ia menyesalkan keputusan tersebut karena Madura United tengah berjuang untuk terhindar dari degradasi.
"Miftah Anwar Sani resmi mengundurkan diri dari skuad Laskar Sapeh Kerrab," ungkap Annisa, Selasa (6/5/2025).
"Hal ini sangat disayangkan mengingat kondisi tim yang lagi berjuang di sisa kompetisi ini untuk menjauh dari zona merah," sambungnya.
Baca Juga : Daftar 5 Pencetak Gol Terbanyak Persebaya di Liga 1 2024/2025
Menurut Annisa, Miftah Anwar Sani mundur dari Madura United tanpa alasan yang jelas. Namun, ia tetap mendoakan kesukesan bek sayap asal Salatiga tersebut.
"Semoga menemukan tempat baru yang lebih layak," harap anak kandung Presiden Klub Madura United, Achsanul Qosasi tersebut.
Miftah Anwar Sani diketahui bergabung dengan Madura United sejak awal tahun ini setelah sebelumnya bermain untuk Semen Padang.
Baca Juga : Rapor 8 Pemain Asing Persebaya Sepanjang Liga 1 2024/2025, Siapa yang Terbaik?
Namun, selama berseragam Madura United, dia baru tampil satu kali bersama Laskar Sapeh Kerrab. Tepatnya pada pekan ke-19 Liga 1 melawan Barito Putera.
Editor : A.M Azany



















