BANGKALAN - Setelah memulangkan Lulinha, Madura United kembali mendatangkan pemain asing baru untuk menatap kompetisi Liga 1 2024/2025.
Kali ini, klub berjuluk Laskar Sapeh Kerrab merekrut Wagner Augusto Guimarães dos Santos alias Dida untuk mengisi sektor penjaga gawang.
"Kami sudah melengkapi slot untuk palang pintu terakhir Madura united," ungkap Dirut PBMB, Annisa Shafarina, Sabtu (13/07/2024).
Wagner Augusto menggantikan posisi yang ditinggalkan kompatriotnya, Lucas Frigeri.
Baca Juga : Madura United Rekrut Kiper Asal Brasil Jebolan Liga Portugal
"Wagner Augusto Guimarães dos Santos atau akrab di sapa Dida ini sudah deal menjadi bagian dari Laskar Sapeh Kerrab," imbuhnya.
Menurut Annisa, Dida sebelumnya bermain di Liga Portugal bersama CF Estrella. Usianya juga terbilang muda, yakni 26 tahun.
"Dia bermain di Divisi Pertama Liga Portugal. Kami kontrak 1 musim ke depan. Hari ini dia sampai di Indonesia," lanjut Annisa.
Lebih lanjut, anak kandung Achsanul Qosasi tersebut berharap Dida bisa segera beradaptasi. Sehingga bisa membantu tim.
"Selamat datang Dida, kami sangat senang bisa mendatangkan penjaga gawang berkualitas seperti dia," Annisa menambahkan.
"Semoga bisa segera beradaptasi dengan tim dan sepak bola Indonesia," pungkasnya.
Editor : A.M Azany