SIDOARJO - Kampung Ramadhan JTV 2025 di Parkir Timur GOR Sidoarjo semakin meriah dengan digelarnya lomba drumband anak-anak pada. Lomba yang berlangsung pada 16 – 18 Maret 2025 ini diikuti 13 grup drumband dari tingkat TK hingga Sekolah Dasar.
Para peserta tampil maksimal dengan ciri khas masing-masing, menampilkan beragam busana unik dan atraksi yang memukau. Para orang tua juga tampak antusias memberikan dukungan kepada anak-anak mereka.
Johan, salah satu juri lomba, mengatakan bahwa lomba kali ini sangat meriah dengan banyaknya peserta. Pria yang akrab disapa Joe memuji penampilan peserta yang atraktif dan kompak, dimana hal itu menjadi salah satu kriteria penjurian.
"Semuanya keren" ujar Johan. "Pemenangnya nanti ditentukan dari kemampuan bermusik dan dan visualnya, yaitu keserasian dalam gerakan dan kostum yang dipakai,” imbuhnya.
Project Director Kampung Ramadhan, Anggara menilai, penampilan atraktif yang ditunjukkan peserta lomba Drumband menjadi hiburan tersendiri bagi para pengunjung.
“Adik-adik ini performance-nya menggemaskan dan menghibur. Mudah-mudahan dengan ikut lomba di Kampung Ramadhan ini memberi mereka pengalaman yang akan terus diingat sampai gede nanti,” kata Anggara.
Lomba yang digelar bekerja sama dengan Indonesian Drumband Corps Association (IDCA) Kabupaten Sidoarjo ini akan memilih 3 Grup sebagai pemenang. Pengumuman Pemenang dilakukan pada hari terakhir lomba besok, 18 Maret 2025, sedangkan penyerahan hadiah akan dilaksanakan pada 23 Maret 2025.
Kampung Ramadhan JTV di Parkir Timur GOR Sidoarjo berlangsung hingga 23 Maret 2023. Di sini, Anda dapat menemukan bazar kuliner dan produk kebutuhan Ramadhan serta Lebaran, serta wahana permainan anak. Ayo, ajak keluarga Anda untuk datang dan menikmati keseruan di Kampung Ramadhan JTV.*
Editor : A. Ramadhan