SURABAYA - Ketua DPW Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Jawa Timur, Irwan Setiawan menghadiri acara tasyakuran dan Doa Bersama atas pelantikan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur periode 2025-2030, Khofifah Indar Parawansa dan Emil Elistianto Dardak yang digelar di Gedung Negara Grahadi, Surabaya, pada Ahad (2/3/2025).
Dalam kesempatan itu, pria yang akrab disapa Kang Irwan itu menegaskan komitmen PKS untuk mendukung visi-misi kepemimpinan Khofifah-Emil dalam membangun Jawa Timur yang lebih maju, berprestasi, dan menjadi Gerbang Baru Nusantara.
"Ini langkah awal untuk mewujudkan visi-misi membangun Jawa Timur lebih maju dan berprestasi sebagai Gerbang Baru Nusantara. Semoga perjalanan kepemimpinan ini diberi kemudahan dan petunjuk oleh Allah SWT," ujar pria yang pernah menjadi anggota DPRD Jawa Timur selama dua periode tersebut, dalam keterangannya, Senin (3/3/2025).
Menurutnya, dengan kolaborasi bersama seluruh pemangku kepentingan dan mitra strategis, termasuk partai politik, akan semakin mudah mewujudkan cita-cita membangun Jawa Timur yang lebih sejahtera.
Baca Juga : Khofifah-Emil Paparkan Visi-Misi di DPRD Jatim sore ini
"PKS mendukung penuh upaya menjadikan Jawa Timur lebih baik dan lebih maju. In syaa Allah, dengan kerja sama yang solid, harapan ini dapat terwujud dalam lima tahun ke depan," lanjut Irwan.
Dalam acara ini, Irwan juga bertemu dengan sejumlah tokoh penting, termasuk Ketua PWNU Jatim, KH Abdul Hakim Mahfudz atau yang akrab disapa Gus Kikin, serta beberapa tokoh lainnya yang turut memberikan doa dan dukungan untuk kepemimpinan Khofifah-Emil.
Irwan menegaskan bahwa PKS Jawa Timur akan terus bersinergi dalam pembangunan provinsi Jawa Timur, baik melalui peran legislatif maupun kolaborasi dengan pemerintah dan berbagai elemen masyarakat.
Baca Juga : Khofifah-Emil Ungkap Gagasan Jawa Timur Gerbang Baru Nusantara
"Dengan semangat kebersamaan dan kerja sama, bergandengan tangan diharapkan program-program yang telah berjalan dapat semakin ditingkatkan untuk kesejahteraan rakyat Jawa Timur," pungkas Kang Irwan. (*)
Editor : M Fakhrurrozi