KEDIRI - Tiga pemain asing baru Persik Kediri, Jon Toral, Jesús María Meneses Sabater, dan Adrian Luna, telah memulai latihan perdana bersama skuad Macan Putih di Stadion Gelora Daha Jayati, Kabupaten Kediri, Senin (19/1). Mereka bergabung dengan dua pemain lokal, Hehanusa dan Rizaldi, yang juga mulai berlatih.
Jon Toral , gelandang asal Spanyol, mengungkapkan antusiasmenya bergabung dengan Persik. Ia mengapresiasi sambutan hangat dari seluruh pemain, staf, dan tim pelatih.
“Saya senang dan sangat bersemangat memulai musim baru di sini. Semua menyambut dengan baik,” ujar Toral.
Pemain berusia 31 tahun itu juga menyatakan terkesan dengan level permainan tim barunya yang dinilainya sudah baik. Ia bertekad berkontribusi membawa Persik ke tingkat yang lebih tinggi.
Baca Juga : Jon Toral Ingin Bawa Persik ke Level Lebih Tinggi
“Saya terkesan dengan level tim ini. Saya akan coba bantu bawa Persik ke level lebih baik,” tuturnya.
Proses adaptasi, menurut Toral, terbantu dengan adanya beberapa pemain dan pelatih yang menggunakan bahasa Spanyol dan Inggris, sehingga komunikasi berjalan lancar.
Di sisi lain, Pelatih Persik Marcos Reina Torres menyambut positif kedatangan para pemain baru. Ia berharap mereka dapat segera beradaptasi dengan pola permainan yang diterapkan.
Baca Juga : Persik Kediri Pinjamkan M Khanafi ke Borneo FC
“Saya senang dengan kehadiran mereka. Mereka membawa kualitas baru dan saya yakin bisa cepat beradaptasi,” kata Torres.
Pelatih asal Spanyol itu juga menekankan pentingnya menyeimbangkan kondisi fisik dan stamina para pendatang baru dengan pemain yang telah bergabung sejak awal persiapan musim.
“Kami akan tingkatkan kondisi fisik mereka agar level kebugarannya setara dengan pemain lain,” pungkas Torres. (Beny Kurniawan)
Editor : JTV Kediri



















