GRESIK - Menjelang natal dan tahun baru , harga sembako di Kota Gresik beranjak naik. diantara sembako yang naik seperti , beras , minyak goreng , daging ayam , serta bawang.
Beginilah situasi di Pasar Kota Gresik , warga berburu sembako dan harga sembako sejak beberapa hari ini , harganya terus naik. Harga beras untuk semua jenis mengalami kenaikan , beras premium yang sebelumnya untuk ukuran 5 kg harganya 53 ribu kini menjadi 60 ribu rupiah.
Bahkan harga minyak goreng jauh diatas harga eceran tertinggi yang di terapkan oleh pemerintah. Harga bawang merah sebelumnya 33 ribu kini menjadi 36 ribu. Bawang putih yang sebelumnya harganya 20 ribu kini menjadi 25 ribu rupiah per kilogramnya. Kacang hijau juga naik tiga ribu dari harga sebelumnya yang hanya 20 ribu rupiah. Harga daging ayam juga ikut naik, sebelumnya hanya 28 ribu kini harganya mencapai 32 ribu . “ungkap ety pedagang dan ida pembeli.”
Para pembeli mengeluh atas terus naiknya harga harga sembako dan mereka berharap harga harga kebutuhan pokok kembali normal. (Vit)