Liverpool berpeluang menyegel gelar juara Liga Inggris 2024/2025 lebih cepat. Pasukan Arne Slot akan bertarung melawan Leicester City dalam laga lanjutan pekan ke-33 di King Power Stadium, Minggu (20/4/2025).
Di atas kertas, Liverpool berpotensi besar meraih kemenangan. Meski bertindak sebagai tim tamu, Leicester City merupakan salah satu tim penghuni papan bawah Liga Inggris 2024/2025.
Saat ini, Liverpool memimpin klasemen dengan koleksi 76 poin. Liverpool unggul 13 angka dari Arsenal, yang merupakan pesaing terdekat gelar juara dengan perolehan 63 poin.
Potensi Liverpool menyegel gelar juara ini bisa terjadi jika Arsenal mengalami kekalahan. Dengan musim yang menyisakan enam laga setelah duel pekan ini, poin Liverpool sudah tidak dapat dikejar lagi.
Baca Juga : Real Madrid Tersingkir, Arsenal dan Inter Milan Lolos ke Semifinal Liga Champions
Namun, Arsenal belum tentu mengalami kekalahan. Pasalnya, lawan Arsenal adalah Ipswich Town, tim penghuni zona degradasi. Arsenal berpotensi menang mudah untuk terus menekan Liverpool.
Arsenal akan mencoba untuk terus mendekati Liverpool dengan mengalahkan Ipswich Town. Pertarungan kedua tim tersebut digelar di Portmand Road pada Minggu (20/4/2025).
Terlepas dari dua laga krusial tersebut, duel-duel lain juga tidak kalah menariknya. Sejumlah laga seru akan menjadi suguhan pada pekan ke-33 Liga Inggris 2024/2025.
Baca Juga : Prediksi Real Madrid vs Arsenal pada Leg Kedua Perempat Final Liga Champions 2024/2025
Berikut jadwal pertandingan pekan ke-33 Liga Inggris 2024/2025.
Sabtu (19/4/2025)
- 21.00 WIB - Brentford vs Brighton & Hove Albion
- 21.00 WIB - West Ham United vs Southampton
- 21.00 WIB - Everton vs Manchester City
- 21.00 WIB - Crystal Palace vs Bournemouth
- 23.30 WIB - Aston Villa vs Newcastle United
Minggu (20/4/2025)
Baca Juga : Hasil Liga Champions: Arsenal Bekuk Real Madrid, Inter Milan Curi Kemenangan di Markas Bayern Munchen
- 20.00 WIB - Ipswich Town vs Arsenal
- 20.00 WIB - Manchester United vs Wolverhampton Wanderers
- 20.00 WIB - Fulham vs Chelsea
- 22.30 WIB - Leicester City vs Liverpool
Selasa (22/4/2025)
- 02.00 WIB - Tottenham Hotspur vs Nottingham Forest
Editor : Khasan Rochmad