SURABAYA - Sebanyak 300-an atlet panjat tebing se Jawa Bali mengikuti kejuaraan panjat tebing bertajuk Unesa Rektor Cup Climbing Competition 2024. Gelaran yang dilaksanakan di halaman rektorat Unesa Surabaya di kampus Lidah Wetan Surabaya mulai 25 hingga 28 Juli 2024 itu sekaligus menjadi ajang bagi para atlet untuk menambah jam terbang.
Himpunan mahasiswa pecinta alam, Himapala Unesa menyelenggarakan kompetisi panjat tebing bertajuk Unesa Rektor Cup Climbing Competition 2024 yang diikuti 300-an peserta se Jawa Bali.
Kompetisi panjat tebing yang melombakan nomor lead itu diikuti berbagai kategori yakni dengan empat kategori perlombaan, yaitu Lead Umum (putra - putri), Lead Mapala (putra - putri), Lead U-13 (putra-putri), Lead U-19 (putra-putri).
Ketua panitia Unesa Rektor Cup Climbing Competition 2024, Calvin Yuriko mengatakan kompetisi tersebut bertujuan untuk menjaring bibit-bibit unggul panjat tebing karena diikuti oleh kelompok umur 13. Selain itu juga menjadi ajang bagi para atlet profesional untuk menambah jam terbang mereka.
“Kami berharap dengan adanya Unesa Rektor Cup Climbing Competition 2024 ini bisa melahirkan talenta muda berbakat pada olahraga panjat tebing, selain itu kami juga membumikan semangat olahraga kepada masyarakat”, ungkap Calvin bersemangat.
Sementara itu wakil rektor IV bidang Perencanaan, Pengembangan, Kerja Sama dan Teknologi Informasi dan Komunikasi Unesa Dr. Martadi menyatakan Himapala selama ini adalah UKM yang selalu eksis di bidang olahraga minat khusus dan diharapkan akan muncul bibit unggul dari adanya kompetisi ini.
“Kompetisi ini luar biasa, salut dengan Himapala yang mengadakan kegiatan ini. selain itu peserta yang berkompetisi juga terus berusaha berlatih keras untuk menjadi yang terbaik dalam olahraga panjat tebing”, terang pria murah senyum ini.
Gelaran Unesa Rektor Cup Climbing Competition 2024 dilaksanakan selama tiga hari mulai Nantinya kompetisi ini diharap tidak hanya menghasilkan para juara tetapi mampu menjadi pendorong semangat olahraga sejak dini, diharapkan event ini bisa diadakan secara berkala dan menjadi ajang yang akan diperhitungkan para pecinta olahraga panjat tebing ini.
Editor : Ferry Maulina