Film terbaru Rumah untuk Alie akan meramaikan bioskop Indonesia mulai 17 April 2025 mendatang. Film adaptasi dari novel karya Lenn Liu ini siap menyuguhkan kisah yang menarik.
Rumah untuk Alie disutradarai oleh Herwin Novianto dan diproduksi Falcon Pictures. Film Rumah untuk Alie telah merilis poster dan trailer yang menyayat hati melalui cerita yang bertema keluarga.
Film ini memiliki alur cerita tentang seorang anak perempuan yang bertahan hidup dari korban kekerasan ayah dan kakak kandungnya selepas kepergian ibunya. Perlakuan yang ia dapatkan antara lain dari kekerasan fisik maupun psikis.
Baca Juga : Film Misteri Rumah Darah, Teror dari Reality Show Percaya Nggak Percaya
Keluarga yang seharusnya menjadi tempat untuk menyimpan luka, kini menjadi pengalaman kelam yang dialami Alie. Meskipun menghadapi kesulitan, Alie tetap berharap dapat diterima dan disayangi oleh keluarganya.
Sebagai seorang sutradara Herwin Novianto berharap dari perilisan film tersebut memiliki makna yang harus diterima.
"Kita mau menampilkan cerita dibalik ini. Ada pesan yang harus disampaikan ke masyarakat Indonesia." ucap Herwin Novianto sebagai sutradara rumah produksi film Falcon Pictures, Senin (10/3/2025).
Baca Juga : Film Samar Sajikan Genre Horor Psikologis yang Penuh Misteri, Tayang Mulai 13 Maret 2025
Anantya Kirana menjadi bintang utama dalam film ini dalam memerankan karakter Alie. Film ini juga didukung oleh kehadiran Rizky Hanggono, Tika Bravani, dan para pemeran lainnya.
Bagi Anantya Kirana, memerankan Alie merupakan sebuah tantangan yang cukup berat. Ia menyatakan bahwa dirinya harus benar-benar masuk ke dalam perasaan Alie.
“Saya harus mendalami luka dan keteguhan hatinya. Saya berharap penonton bisa merasakan perjuangan Alie dan mengambil pesan dari film ini,” ujarnya.
Baca Juga : Sinopsis Jabang Mayit: Teror Ritual Gelap yang Mengancam Nyawa
Dengan kisah yang berpotensi bakal membuat banjir air mata, penonton akan disuguhkan bagaimana Alie melewati cobaan yang justru datang dari keluarganya.
Mari mengikuti kisah Alie berjuang melawan perundungan dalam keluarganya sendiri dalam film Rumah untuk Alie yang mulai tayang di bioskop Indonesia pada 17 April 2025 mendatang.
Editor : Khasan Rochmad